10 Ras Kucing Termahal di Dunia ini Ada yang Mencapai Angka Miliaran Rupiah
Sejak jaman dahulu, kucing selalu dianggap sebagai hewan peliharaan untuk para bangsawan, bahkan pada zaman Mesir kuno, kucing dianggap hewan suci atau utusan dewa yang banyak disembah. Memiliki visual yang cantik dan imut, anggun dan kalem membuat kucing sebagai hewan paling banyak disenangi oleh banyak orang.
Sama seperti anjing, kucing juga memiliki puluhan ras yang berbeda. Ras-ras itu banyak tercipta dari rekayasa genetik seperti perkawinan silang antara ras tertentu untuk menghasilkan ras baru yang lebih cantik, berbentuk lebih unik dan memiliki warna bulu yang baru.
Ras-ras ini tidak datang dengan gratis. Semakin unik dan langka ras kucing tersebut berasal, maka semakin mahal pula kucing tersebut. Penasaran ras kucing apa yang paling mahal di dunia? Ini dia deretas ras kucing termahal yang pernah ada versi cermati.com:
Bingung cari Kartu Kredit Terbaik? Cermati punya solusinya!
10. British Short Hair – Mencapai $1500 atau Rp21,3 juta
Mudah beradaptasi, penuh kasih sayang, dan sangat manja pada pemiliknya, British Shairs sangat bagus untuk dipelihara. British Shorthair dikatakan dalam sejarah merupakan kucing domestik yang sudah ada dari jaman kekaisaran Romawi.
British Shorthair memiliki penampilan yang chubby dan bulat, ciri khas dari kucing ini adalaha warna mata tembaga mereka, bulu abu-abu kebiruan, dan wajah lebar. British Shorthair adalah kucing yang tenang tetapi senang menunjukkan kasih sayang. Mereka biasanya tidak energik atau aktif, dan sangat santai.
9. Scottish Fold – Mencapai $3000 atau Rp42,7 juta
Scottish Fold dalam sejarahnya pertama kali ditemukan di sebuah peternakan di wilayah Tayside di Skotlandia pada tahun 1961. Seorang gembala bernama William Ross melihat kucing itu, dan akhirnya mencoba mengembangkan ras tersebut. Scottish Fold dibedakan oleh telinga fleksibelnya yang melipat ke bawah dan ke depan memberikan kesan wajah kucing tersebut seperti beruang teddy, burung hantu, atau peri yang menarik perhatian banyak pecinta kucing Amerika.
Telinga terlipat ciri khas yang sangat kuat dari jenis kucing ini. Telinga lucu ini adalah hasil dari gen dominan yang memengaruhi tulang rawan di seluruh tubuh kucing. Scottish Fold umumnya menampilkan penampilan yang tampak sedih atau murung karena matanya yang besar dan wajahnya yang kecil, tetapi kepribadian mereka sebaliknya yaitu bahagia dan energik, mudah bersosialisasi dan menyukai perhatian.
8. Sphynx – Mencapai $3000 atau Rp42,7 juta
Sphynx dikenal karena penampilannya yang tidak berambut karena mutasi genetik alami, yang menciptakan ras yang sehat dan kuat. Asalnya dapat ditelusuri kembali ke kucing domestik yang melahirkan anak kucing tak berbulu pada tahun 1966 di Toronto, Kanada. Trah ini sangat ulet dan tidak rentan terhadap masalah genetik atau kesehatan yang serius.
Dari segi kepribadian, mereka setia, suka bermain, dan menikmati perhatian manusia. Mereka juga suka bersosialisasi dengan hewan peliharaan lainnya.
Fakta menarik ternyata asal mula Sphynx bukanlah Mesir, tetapi Toronto, Kanada. Kucing Sphynx suka bersosialisasi dan bersahabat dengan orang asing. Namun, mereka perlu sering dimandikan karena mereka menumpuk minyak tubuh di kulit mereka. Selain itu, mereka tidak nyaman berada di luar ruangan.
7. Russian Blue - Mencapai $3000 atau Rp42,7 juta
Kucing ini menarik perhatian dengan mata hijau cemerlang dan mantel biru keperakan. Plus, memiliki kepribadian yang menyenangkan dan cerdas. Membuat Russian Blue menjadi hewan peliharaan yang sempurna untuk setiap rumah tangga. Ras kucing ini juga dikenal setia kepada tuannya dan beradaptasi dengan cepat dengan suasana hati mereka tetapi sedikit malu dengan orang asing.
Russian blue juga dikenal sebagai “The Archangel Cat” (kucing Malaikat Tertinggi) karena asal-usulnya dapat ditelusuri ke kota Archangel di Rusia. Diperkenalkan ke seluruh dunia pada tahun 1875 di Inggris. Kucing ini memiliki wajah yang lucu seperti sedang tersenyum dan karena itu Russian blue menjadi banyak favorit para pecinta kucing.
6. Peterbald – Mencapai $5000 atau Rp Rp71,3 juta
Berasal dari Rusia, Peterbald yang pertama kali didokumentasikan adalah pada tahun 1988 ketika laporan mengungkapkan seekor kucing dengan mantel yang tidak biasa di Rusia. Setelah itu, Peterbalds diekspor ke negara lain di Eropa. Kucing ras ini menjadi hewan peliharaan yang menyenangkan dan dikenal karena bentuk tubuhnya yang berotot.
Peterbald pertama diperoleh dari kawin antara Donskoy Rusia dan Oriental Shorthair. Mirip dengan kucing Donskoy, Peterbald memiliki gen dominan yang membuatnya tidak berbulu. Ia adalah kucing yang cerdas dan penuh kasih sayang, dan akan beristirahat dengan tenang di pangkuanmu.
Namun, kulitnya sangat sensitif sehingga perlu ditangani dengan cermat. Selain itu, jenis ini rentan terhadap sengatan matahari dan karenanya tidak bisa menghabiskan waktu lama di luar rumah.
5. Persian Cat – Mencapai $5500 atau Rp78,4 juta
Kucing persia telah ada sejak ratusan tahun sebelum Masehi. Mereka terkenal karena wajah cantik dan jutek serta bulu panjang yang mewah dan indah. Selain itu, mereka memiliki kepribadian yang lembut dan manis dan dapat dengan mudah beradaptasi.
Kucing Persia sangat aktif dan senang bermain, mata mereka yang ekspresif memberi mereka penampilan yang lucu dan menyenangkan. Tapi memelihara kucing ini memerlukan perawatan yang rumit dan menyeluruh karena bulu mereka yang panjang dan rentan terhadap bola rambut dan kusut. Kucing Persia menikmati menunjukkan kasih sayang dan pelukan, tetapi tidak terlalu vokal.
4. Allerca Hypoallergenic Cat – Mencapai $6000 atau Rp85,5 juta
Kucing Allerca adalah tambahan baru untuk daftar kucing termahal di dunia untuk tahun 2019. Kucing ini dikembangbiakan secara khusus oleh Allerca, yang merupakan perusahaan yang mengklaim dapat membiakkan kucing hypoallergenic.
Program pengembangbiakan spesialis yang terlibat dalam pembuatan kucing-kucing inilah yang membuat harga kucing ini bisa semahal itu. Tujuannya adalah untuk memungkinkan orang yang alergi terhadap kucing tetapi bisa menjadi pemilik kucing tanpa takut terkena alergi dari protein yang ada pada bulu kucing.
3. Bengal Cat- Mencapai $25000 atau Rp356 juta
Kucing Bengal memiliki penampilan liar dan eksotis. Trah ini terkenal karena mantelnya yang terlihat unik seperti macan tutul dan tubuhnya yang berotot. Kucing Bengal memiliki sejarah dari tahun 1970-an ketika kucing macan Asia liar dikawinkan dengan shorthair domestik yang membuat ras ini menjadi hewan peliharaan yang menyenangkan karena aktif dan pintar.
Karena asal-usulnya yang liar, ukuran Bengal jauh lebih besar dibandingkan dengan kucing peliharaan lainnya. Dari segi kepribadian Bengal adalah kucing yang penyayang, ramah terhadap anak kecil dan hewan peliharaan lain seperti anjing, mudah bersosialiasasi. Selain itu, mereka energik dan sangat menyenangkan.
2. Savannah – Mencapai $50,000 atau Rp713 juta
Merupakan ras hasil dari perkawinan silang kucing liar Afrika dan kucing Persia domestik, Savannah pertama dikenalkan pada tahun 1986 oleh peternak Bengal, Judee Frank. Trah ini segera menjadi populer dan diterima oleh asosiasi peternak pada pertengahan 1990-an.
Seperti anjing, kucing Savannah sangat loyal. Mereka bisa ramah dan mudah bersosialisasi dengan hewan peliharaan lain dan orang asing jika dilatih pada usia dini karena sebenarnya Savannah adalah yang tidak terbiasa dengan orang asing mulai menggeram dan mendesis.
Kucing ini kuat dan gesit dan dapat dengan mudah melompat ke lemari tinggi, lemari es, dan atas pintu. Selain itu, mereka pintar, penasaran, suka main-main, dan aktif, dan butuh banyak latihan.
1. Ashera – Mencapai $125,000 atau Rp1,78 miliar
Ashera menempati posisi nomor 1 pada daftar ini karena Ashera merupakan jenis yang sangat langka. Perusahaan yang berbasis di Los Angeles hanya memproduksi 5 anak kucing dari jenis ini setiap tahun. Jadi, jika kamu ingin membeli satu, kamu akan menjadi di antara sedikit pemilik jenis kucing yang menakjubkan ini.
Untuk urusan penampilan, Ashera menyerupai macan tutul salju dalam pola bulunya. Tetapi perilaku dan wataknya mirip dengan kucing Savannah. Bahkan, beberapa ahli berpendapat bahwa pengujian genetik mengungkapkan bahwa kucing Ashera hanyalah kucing Savannah F1 (upgrade version).
Trah eksotis ini adalah hasil rekayasa genetika perkawinan silang dari kucing macan tutul Asia dengan kucing rumahan dan serval Afrika. Dari segi kepribadian, Ashera adaah tipe kucing yang setia, penuh kasih sayang, dan sangat cerdas.
Terlepas dari kontroversi tentang genetika, Ashera adalah kucing peliharaan yang paling berharga di dunia.
Tips Merawat Kucing Ras
Merawat kucing ras memerlukan perhatian khusus untuk memastikan kesehatan dan kesejahteraannya. Berikut adalah beberapa tips yang dapat membantu dalam merawat kucing ras:
-
Sisir Bulunya Secara Rutin: Menyisir bulu kucing secara rutin dapat membantu menghilangkan debu, kotoran, dan sel-sel kulit mati. Hal ini penting terutama untuk kucing dengan bulu panjang.
-
Bersihkan Mata dan Telinganya: Membersihkan bagian mata dan telinga kucing secara rutin merupakan langkah penting dalam merawat kucing ras. Hal ini membantu mencegah masalah kesehatan yang berkaitan dengan area tersebut.
-
Perhatikan Kebersihan Tubuhnya: Rajin mencuci gigi, telinga, dan kuku kucing sangat penting untuk menjaga kebersihan dan kesehatannya. Area-area ini rentan terhadap kuman dan bakteri, sehingga perawatan yang baik diperlukan.
-
Pertimbangkan Kesehatannya: Pastikan untuk memberi obat cacing secara rutin, sekitar 2 hingga 3 kali setahun, untuk menjaga kesehatan kucing ras.