Harga Saham AGII Hari Ini - PT Aneka Gas Industri Tbk (AGII)
Harga Saham AGII Hari Ini
Berikut ini adalah informasi harga saham AGII beberapa tahun terakhir sampai dengan periode terbaru beserta dengan analisa teknikal pembeliannya.
Analisa Harga Saham AGII Hari Ini
Profil PT Aneka Gas Industri Tbk (AGII)
Informasi | Keterangan |
---|---|
Nama Perusahaan | PT Aneka Gas Industri Tbk |
Kode Emiten | AGII |
Alamat Kantor Perusahaan | Gedung UGM Samator Pendidikan, Tower A, Lantai 5 dan 6, Jl. Dr. Sahardjo No.83, Jakarta Selatan, 12850 |
Alamat E-mail Perusahaan | corsec@anekagas.com |
No. Telepon | (021) 83709111 |
No. NPWP Perusahaan | 01.002.124.4-038.000 |
Situs Resmi | https://www.anekagas.com/ |
Bidang Usaha/Sektor | Gas/ Barang Baku |
Sumber: www.anekagas.com dan www.idx.co.id
Sejarah Singkat PT Aneka Gas Industri Tbk (AGII)
PT Aneka Gas Industri Tbk / AGII Saham (Sumber: www.anekagas.com)
Sejarah pendirian PT Aneka Gas Industri Tbk berawal dari sebuah perusahaan Belanda yang Bernama NV WA Hoek Machine en Zuurstof pada tahun 1916. Perusahaan dari Belanda ini membangun sebuah pabrik oksigen di Jakarta, Surabaya, dan Bandung. Pada tahun 1924, terdapat perusahaan lain Bernama NV Javasche Koelzoor Fabriek yang turut membangun pabrik CO2 di Surabaya.
Seiring berjalannya waktu, pada tahun 1958 kedua perusahaan tersebut berhasil dinasionalisasikan oleh pemerintah Indonesia menjadi Perusahaan Negara (PN) dan berubah nama menjadi PN Zatas dan PN Asam Arang.
Pada tahun 1971, PN Zatas dan PN Asam Arang bersatu menjadi PT Aneka Gas Industri Tbk yang beroperasi di bawah departemen perindustrian Indonesia.
Ambil Alih Saham oleh Perusahaan Jerman Sampai Keluarga Harsono
Berselang pengoperasiannya di Indonesia, pada tahun 1996 ada sebuah perusahaan Jerman yaitu Messer Griesheim GmbH dan perusahaan Indonesia bernama PT Tira Austenite yang masuk sebagai pemegang saham PT Aneka Gas Industri Tbk “AGI”. Kedua perusahaan ini hadir mendampingi pemerintah Indonesia dan pada tahun 1998 pemerintah RI kemudian menjual seluruh kepemilikan sahamnya pada kedua perusahaan tersebut.
Dari hasil pembagian saham yang dilakukan, Messer Griesheim GmbH menguasai 70% kepemilikan saham dan PT Tira Austenite menguasai 30% sisanya. PT AGI kemudian berubah status menjadi perusahaan penanaman modal asing. Setelah 4 tahun berjalan, pada tahun 2003 Messer kemudian menjual seluruh saham kepemilikan PT AGI kepada PT Tira Austenite dan Bapak Johnny WIdjaja.
Di tahun yang sama, Bapak Johnny Widjaja kemudian menjual sahamnya kembali ke Bapak Arief Harsono dengan rasio kepemilikan 49% dan 51% untuk PT Tira Austenite. Kemudian, AGI Kembali berubah status menjadi perusahaan penanaman modal dalam negeri. Setahun setelahnya, di tahun 2004 PT Tira Austenite menjual seluruh sahamnya ke keluarga Harsono dan kepemilikannya diambil penuh hingga sekarang.
Pembagian Saham, Penerbitan Obligasi, dan Operasi Berkala
Pada tahun 2008, keluarga Harsono kemudian menjual seluruh AGII saham ke PT Aneka Mega Energi dan Rachmat Harsono dengan rasio 99,9% dan 1%. PT AGI kemudian menerbitkan obligasi dan sukuk ijarah di tahun yang sama. Tahun 2012, PT AGI juga kembali melakukan penerbitan obligasi dan sukuk ijarah AGI ke-2.
PT Aneka Gas Industri Tbk hingga sekarang masih menjadi salah satu perusahaan pengolah, pemroduksi gas terbesar di Indonesia, dan pemasok berbagai gas industri. Seperti gas udara (nitrogen, oksigen, dan argon), gas bahan bakar, gas sintetis, gas langka, gas sterilisasi, gas pendingin, dan gas elektronik. Produksi berbagai macam gas ini juga digunakan di berbagai bidang seperti industri medis, metalurgi, pengolahan energi, serta infrastruktur.
Dalam perkembangan usahanya, PT AGI juga membangun ASP Baru di daerah Batam, Kepulauan Riau, dan Makassar pada tahun 2014. Sedangkan di tahun 2014, tiga pabrik ASP baru juga dibangun di Bitung, Surabaya, dan Jawa Timur yang disusul dengan 2 ASP tambahan di daerah Medan dan Banyu Asin pada tahun 2015.
Struktur Manajemen PT Aneka Gas Industri Tbk (AGII)
Nama | Jabatan |
---|---|
Heyzer Harsono | Komisaris Utama |
Setyo Wahono | Wakil Komisaris Utama |
Rasid Harsono | Wakil Komisaris Utama |
Hargo Utomo | Komisaris |
Agoest Soebhektie | Komisaris Independen |
C.M Bing Soekianto | Komisaris Independen |
Rachmat Harsono | Direktur Utama |
Ferryawan Utomo | Wakil Direktur Utama |
Imelda Mulyani Harsono | Direktur |
Nini Liemijanto | Direktur |
Budi Susanto | Direktur |
Djanarko Tjandra | Direktur |
Agus Purnomo | Independen |
Sumber: www.anekagas.com
Informasi Afiliasi Anak Perusahaan PT Aneka Gas Industri Tbk (AGII)
Nama Perusahaan | Persentase |
---|---|
PT Samator Gas Industri | 99,91% |
PT Ruci Gas | 50% |
Sumber: www.idx.co.id
Informasi IPO PT Aneka Gas Industri Tbk (AGII)
Informasi | Keterangan |
---|---|
IPO Date | 28 September 2016 |
Saham Penawaran | 766.660.000 |
Saham Pendiri | 2.300.000.000 |
Total Saham Terdaftar | 3.066.660.000 |
Persentase | 25,00% |
Harga Penawaran | 1.100 (IDR) |
Dana Terkumpul | 843.326.000.000 (IDR) |
Biro Administrasi Efek | PT Datindo Entrycom |
Penjamin Emisi Utama | PT DBS Vickers Securities Indonesia, PT Mandiri Sekuritas, PT RHB Securities Indonesia |
Papan Pencatatan | Main |
Sumber: www.idnfinancials.com
Pembagian Dividen PT Aneka Gas Industri Tbk (AGII)
Tahun | Bonus Saham | Dividen Tunai | Jenis |
---|---|---|---|
2020 | 3,15 (IDR) | Final | |
2018 | 3,25 (IDR) | Final |
Sumber: www.idnfinancials.com
Informasi Pemegang Saham PT Aneka Gas Industri Tbk (AGII)
Nama Pemegang Saham | Jumlah Saham | Modal Disetor | Persentase |
---|---|---|---|
PT Samator | 1.243.226.000 (Saham) | 621.613.000.000 (IDR) | 40,54% |
PT Aneka Mega Energi | 766.665.000 (Saham) | 383.332.500.000 (IDR) | 25,00% |
Public (each below 5%) | 590.343.760 (Saham) | 295.171.880.000 (IDR) | 19,24% |
PT Saratoga Investama Sedaya | 251.946.140 (Saham) | 125.973.070.000 (IDR) | 8,22% |
Arief Harsono | 140.413.200 (Saham) | 70.206.600.000 (IDR) | 4,58% |
Rachmat Harsono | 41.114.000 (Saham) | 20.557.000.000 (IDR) | 1,34% |
Treasury Stock | 23.000.000 (Saham) | 11.500.000.000 (IDR) | 0,75% |
Heyzer Harsono | 4.512.000 (Saham) | 2.256.000.000 (IDR) | 0,15% |
Rasid Harsono | 3.952.000(Saham) | 1.976.000.000 (IDR) | 0,13% |
Imelda Mulyani Harsono | 1.457.900 (Saham) | 728.950.000 (IDR) | 0,05% |
Djanarko Tjandra | 30.000 (Saham) | 15.000.000 (IDR) | 0,00% |
Sumber: www.idnfinancials.com
Temukan juga berbagai informasi saham lainnya di Cermati.com:
- Harga Saham AALI Hari Ini - PT Astra Agro Lestari Tbk (AALI)
- Harga Saham ADRO Hari Ini - PT Adaro Energy Tbk (ADRO)
- Harga Saham ANTM Hari Ini - PT Aneka Tambang Tbk (ANTM)
- Harga Saham ASRI Hari Ini - PT Alam Sutera Realty Tbk (ASRI)
- Harga Saham BBRI Hari Ini - PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BBRI)
- Harga Saham BBCA Hari Ini - PT Bank Central Asia Tbk (BBCA)
- Harga Saham BRIS Hari Ini - Bank Syariah Indonesia Tbk (BRIS)
- Harga Saham CPIN Hari Ini - PT Charoen Pokphand Indonesia Tbk (CPIN)
- Harga Saham CTRA Hari Ini - PT Ciputra Development Tbk (CTRA)
- Harga Saham DOID Hari Ini - PT Delta Dunia Makmur Tbk (DOID)
- Harga Saham EXCL Hari Ini - PT XL Axiata Tbk (EXCL)
- Harga Saham HOKI Hari Ini - PT Buyung Poetra Sembada Tbk (HOKI)
- Harga Saham ICBP Hari Ini - PT Indofood CBP Sukses Makmur Tbk (ICBP)
- Harga Saham INDY Hari Ini - PT Indika Energy Tbk (INDY)
- Harga Saham INKP Hari Ini - PT Indah Kiat Pulp & Paper Tbk (INKP)
- Harga Saham JPFA Hari Ini - PT Japfa Comfeed Indonesia Tbk (JPFA)
- Harga Saham KLBF Hari Ini - PT Kalbe Farma Tbk (KLBF)
- Harga Saham LINK Hari Ini - PT Link Net TBK (LINK)
- Harga Saham LPKR Hari Ini - PT Lippo Karawaci Tbk (LPKR)
- Harga Saham LPPF Hari Ini - PT Matahari Departement Store Tbk
- Harga Saham MCOR Hari Ini - PT Bank China Construction Bank Indonesia Tbk (MCOR)
- Harga Saham MEDC Hari Ini - PT Medco Energi Internasional Tbk (MEDC)
- Harga Saham MIKA Hari Ini - PT Mitra Keluarga Karyasehat (MIKA)
- Harga Saham MNCN Hari Ini - PT Media Nusantara Citra Tbk (MNCN)
- Harga Saham POWR Hari Ini - PT Cikarang Listrindo Tbk (POWR)
- Harga Saham PSAB Hari Ini - PT J Resources Asia Pasifik Tbk (PSAB)
- Harga Saham RAJA Hari Ini - PT Rukun Raharja Tbk (RAJA)
- Harga Saham TINS Hari Ini - PT Timah Tbk (TINS)
- Harga Saham TKIM Hari Ini - PT Pabrik Kertas Tjiwi Kimia Tbk (TKIM)
- Harga Saham TLKM Hari Ini - PT Telkom Indonesia Tbk (TLKM)
- Harga Saham TOWR Hari Ini - PT Sarana Menara Nusantara Tbk (TOWR)
- Harga Saham TPIA Hari Ini - PT Chandra Asri Petrochemical Tbk (TPIA)
- Harga Saham UNVR Hari Ini - PT Unilever Indonesia Tbk (UNVR)