Mengenal Apa Itu Asuransi Mobil Bekas, Jenis, Hingga Biaya Preminya
Asuransi adalah produk keuangan yang berguna sebagai suatu bentuk pengendalian risiko. Asuransi sendiri memiliki beragam jenis yang perlu disesuaikan dengan kebutuhan. Salah satu contohnya adalah asuransi mobil bekas.
Sesuai namanya, asuransi mobil bekas adalah produk asuransi yang memberi perlindungan terhadap kendaraan, sekaligus kenyamanan ketika berkendara. Meski kerap disepelekan karena harga mobil bekas yang mungkin lebih terjangkau, namun perlindungannya tetap harus dijadikan prioritas agar keuangan tetap terjaga.
Pasalnya, tidak hanya berguna untuk mobil yang baru, manfaat perlindungan dari asuransi mobil juga amat diperlukan guna melindungi mobil second. Yang terpenting, pilih produk asuransi untuk mobil bekas yang sesuai dengan kebutuhan, biaya premi terjangkau, dan memiliki proses klaim simpel.
Nah, agar lebih memahami tentang pentingnya memiliki asuransi mobil bekas, jenis proteksi yang bisa dipilih, hingga biaya premi dan proses klaim perlindungannya, simak penjelasan berikut ini.
Alasan Asuransi Mobil Bekas Perlu Diajukan
Ada 3 alasan utama mengapa asuransi mobil bekas penting untuk dimiliki, antara lain:
- Biaya perbaikan pada mobil bekas umumnya lebih banyak agar performanya tetap terjaga kendati telah digunakan dalam jangka waktu cukup lama.
- Mobil bekas cenderung membutuhkan biaya yang lebih besar untuk perawatan dan perbaikan. Apalagi jika performanya telah mengalami penurunan akibat penggunaan dalam jangka waktu lama.
- Selama berkendara, ada banyak risiko yang menghantui siapa saja, kapan saja, dimanapun. Mulai dari risiko kecelakaan, menjadi korban kerusuhan dan bencana alam, atau masalah lainnya bisa saja terjadi sewaktu-waktu. Nah, risiko tersebut bisa diantisipasi kerugian finansialnya dengan asuransi mobil bekas.
- Melalui asuransi kamu bisa terhindar dari risiko kerugian finansial akibat kecelakaan, kerusakan, atau kehilangan pada kendaraan.
Jenis Asuransi untuk Mobil Bekas
Secara umum, terdapat 2 jenis dari asuransi mobil bekas yang umum dipilih oleh masyarakat, yaitu:
-
Asuransi Mobil Komprehensif
Pada jenis ini, asuransi mobil menjamin ganti rugi terhadap segala jenis kerusakan, baik itu kecil atau parah, dan risiko kehilangan mobil. Umumnya, jenis asuransi all risk tersedia pada mobil bekas dengan usia kurang dari 10 tahun. Selain itu, semakin tua umur kendaraan, suku cadangnya sudah pasti akan semakin langka dan berisiko membuat proses pengajuan klaim lebih sulit dilakukan.
-
Asuransi Mobil TLO
TLO atau Total Loss Only adalah jenis asuransi yang sering kali dipilih untuk melindungi mobil bekas. Perlindungan yang diberikan oleh jenis asuransi ini mencakup ganti rugi kerusakan saat biayanya mencapai lebih dari 75 persen harga mobil dan risiko kehilangan. Karena memberi manfaat perlindungan yang lebih terbatas, biaya premi asuransi TLO cenderung lebih terjangkau ketimbang asuransi komprehensif.
Biaya Premi pada Asuransi Mobil Bekas
Biaya premi pada asuransi mobil ditetapkan sesuai Surat Edaran OJK No.6/SEOJK.05/2017, sebagai berikut.
Sebagai catatan:
- Wilayah 1: Sumatera serta Kepulauan sekitar
- Wilayah 2: Banten, DKI Jakarta, dan Jawa Barat
- Wilayah 3: Seluruh wilayah selain yang telah disebutkan.
Sementara untuk kategori harga mobil adalah:
- Kategori 1, di bawah 125 juta
- Kategori 2, 125 juta sampai 200 juta
- Kategori 3, 200 juta sampai 400 juta
- Kategori 4, 400 juta sampai 800 juta
- Kategori 5, lebih dari 800 juta
Cara Klaim Proteksi Asuransi Mobil Bekas
Terkait cara klaim asuransi mobil bekas, kamu bisa mengikuti langkahnya berikut ini.
- Hubungi perusahaan asuransi selambatnya 3 hari pasca kasus kecelakaan atau kehilangan mobil terjadi
- Siapkan berkas pengajuan klaim, seperti FC STNK, FC SIM, surat keterangan dari kepolisian, dan formulir pengajuan klaim yang telah disediakan.
- Proses klaim akan diproses dan diverifikasi
Kelebihan dan Kekurangan Membeli Asuransi untuk Mobil Bekas
Keputusan untuk membeli produk asuransi khusus mobil bekas ada kalanya tak menguntungkan membeli asuransi untuk mobil baru. Meski menawarkan sistem perlindungan yang sama, tetapi ada beberapa perbedaan di antara kedua produk tersebut.
Itulah sebabnya, kamu harus tahu dulu apa saja keuntungan dan kerugian dari membeli produk asuransi mobil bekas.
Kelebihan dari Asuransi Mobil Bekas |
---|
|
Kekurangan dari Asuransi Mobil Bekas |
---|
|
Tips Menentukan Asuransi Mobil Bekas Terbaik
Walaupun secara umum mampu memberi perlindungan terhadap berbagai risiko yang mungkin terjadi, terdapat sejumlah pertimbangan guna mendapatkan asuransi mobil terbaik, yaitu:
- Pastikan reputasi layanan asuransi terjamin
- Cek batas umur kendaraan sesuai mobilmu
- Cermati seluruh persyaratan pengajuan asuransi
- Memahami jenis asuransi mobil bekas
- Cek peforma kendaraan
- Pindah tangan nama polis
- Pilih produk berdasarkan lokasi
- Gunakan produk kombinasi
Hal-hal yang Dikecualikan dalam Asuransi Mobil Bekas
Berbicara mengenai asuransi, tentu ada beberapa pengecualian yang tidak dicover oleh perusahaan, diantaranya :
- Penanggung tidak memberikan uang pertanggungan jika terjadi kecelakaan kepada pengemudi (bukan polis) maupun pihak ketiga yang dirugikan
- Kerusakan akibat penggelapan
- Kerusakan jika mobil beralih fungsi ke hal lain, misalnya mobil pribadi digunakan untuk mengangkut barang
- Pemakaian yang dipaksakan
- Jika mobil rusak akibat melintasi zona terlarang
Dengan memperhatikan pengecualian tersebut, maka penolakan saat mengajukan klaim dapat diminimalisir. Jadi, kamu tidak merasa dirugikan sedikitpun oleh asuransi.
Jangan Sepelekan Pentingnya Asuransi Mobil Bekas Daripada Menyesal Belakangan
Sama halnya dengan mobil baru, perlindungan terhadap mobil bekas melalui asuransi juga tidak boleh sampai dilewatkan. Hanya saja, cara memilih asuransi mobil bekas perlu disesuaikan dengan kebutuhan agar mampu melindungi dengan optimal. Yang terpenting, jangan sepelekan pentingnya asuransi mobil bekas agar tak muncul penyesalan di kemudian hari.