Quotes Bijak Singkat yang Cocok Dijadikan Pedoman dan Inspirasi Sepanjang Hidup

Selain dari pengalaman pribadi, pelajaran tentang hidup bisa dipelajari melalui cerita, pengalaman hidup orang lain, dan petuah atau nasehat. Tak sedikit pula quotes atau kata-kata bijak singkat dan simpel yang menyimpan segudang pembelajaran dan mampu menjadi pemandu di kehidupan seseorang. 

Quotes bijak juga dapat memberikan kesan yang tegas dan lugas dalam memberi pedoman menjalani hidup. Bahkan, ada banyak sekali kata-kata bijak yang walaupun sederhana, namun memiliki makna atau pesan yang begitu mendalam hingga bisa dijadikan sebagai moto maupun inspirasi yang mudah diingat. Jadi, kamu juga bakal lebih mudah untuk mengingatnya dan memunculkan motivasi setiap saat. 

Tidak hanya itu, kamu juga bisa menjadikan quotes bijak sebagai caption atau status media sosial. Dengan begitu, persona dirimu di dunia maya akan terangkat, sekaligus dapat memberi petuah bagi pengguna media sosial tersebut. 

Akan tetapi, membuat quotes bijak yang orisinal tentu memerlukan usaha, pengalaman, dan waktu yang tidak sebentar. Nah, daripada bingung merangkai atau membuat quotes bijak singkat sendiri, nih ada beberapa contoh yang bisa dijadikan sebagai referensi ataupun langsung digunakan di jejaring sosial.

Baca Juga: Kata Kata Motivasi Hidup Terbaik untuk Buat Hidup Kamu Lebih Semangat

Kumpulan Quotes Bijak Singkat

loader

Quotes Bijak

  1. Balas Dendam yang Terbaik adalah Melalui Karya dan Kesuksesan

    “Balas dendam paling baik adalah menjadikan diri lebih baik.”

    Tips: Banyak yang mengira balas dendam harus dilakukan dengan cara yang sama buruknya dengan yang dilakukan orang lain. Padahal, balas dendam yang terbaik adalah dengan cara menunjukkan karya dan kesuksesan yang berhasil diraih. Dengan begitu, orang yang pernah merendahkan, menyulitkan, ataupun membuat hidupmu sulit hanya akan bisa terdiam melihat kondisimu yang lebih baik dari sebelumnya. 

  2. Suatu Hal yang Sulit Didapatkan Akan Terasa Jauh Lebih Berharga

    “Sesuatu akan terasa sangat berharga saat terasa sulit didapatkan.”

    Tips: Tak sedikit orang yang menyerah untuk melakukan sesuatu saat dianggap terlalu sulit untuk dijalani. Padahal, asal tetap terus berusaha dan pantang menyerah, hasil yang didapatkan dari kerja keras tersebut pasti akan sangat setimpal dan berharga. Jadi, jika kamu merasa perlu menyerah, ingat kembali betapa berharganya tujuan atau hal yang ingin diraih agar menumbuhkan kembali semangat untuk tetap berusaha. 

  3. Jangan Sepelekan Restu Orang Tua

    “Doa ibu merupakan bukti kasih terindah.”

    Tips: Tidak ada yang bisa menggantikan bukti cinta dan kasih sayang dari orang tua. Bahkan, restu merekalah yang mampu menuntunmu untuk bisa meraih suatu hal yang sedang dituju dan diharapkan saat ini. Bukan tidak mungkin kegagalan dan hasil tak maksimal yang selama ini didapatkan merupakan imbas dari restu orang tua yang tak bisa didapatkan. 

  4. Mindset Positif Akan Memberikan Ketenangan Hati

    “Selalu miliki pikiran positif agar hati terasa tenang dan enteng.”

    Tips: Pikiran yang buruk dan negatif sering kali menjadi penyebab utama seseorang merasa gusar dan gundah. Dengan segala ketidakpastiannya, mindset negatif hanya akan menjadi penghalang pada masa depan yang lebih indah dan menghilangkan segala kebahagiaan di hari ini. Dengan pikiran yang positif, hati akan menjadi lebih tenang dan enteng menghadapi segala hal yang terjadi saat ini dan memberikan kesempatan yang lebih cerah di masa mendatang. 

  5. Jadikan Cobaan Sebagai Kesempatan untuk Bertumbuh

    “Semua cobaan merupakan cara Tuhan Menguatkan hamba-Nya.”

    Tips: Kamu tidak akan bisa bertumbuh menjadi individu yang lebih baik lagi dan merasakan warna-warni kehidupan tanpa mengalami kesulitan. Seseorang dengan kualitas pekerja kasar tidak akan mampu diberi tanggung jawab dan keistimewaan seorang CEO. Nah, untuk bisa mendapatkan kualitas diri di tahap kehidupan yang lebih tinggi tersebut, Tuhan menguji hamba-Nya melalui cobaan. 

  6. Biasakan Bersyukur walaupun Sedang Kesulitan

    ”Belajar bersyukur ketimbang terus mengeluh.”

    Tips: Semua orang pasti mengalami pernah mengalami masa sulit dalam hidupnya. Kadar kesedihan yang dirasakan oleh setiap manusia pun secara garis besar sama dan setara secara perasaan. Oleh karena itu, daripada selalu menerima masalah hidup dengan keluhan, bukankah jauh lebih baik jika hal tersebut dijadikan sebagai pengingat tentang hal baik yang pernah terjadi dan menjadi alasan untuk mensyukurinya?

  7. Syukuri Segala Hal yang Terjadi Saat Ini Sebelum Semua Itu Menghilang

    “Hargai, sebelum menghilang.”

    Tips: Sesuatu yang telah hilang dan tak bisa didapatkan kembali pasti akan lebih terlihat nilai dan keberhargaannya daripada saat sedang dimiliki. Padahal, kesadaran akan berharganya sesuatu hal yang telah hilang tersebut tidak ada gunanya. Karenanya, sebelum terlambat, syukuri apapun yang kamu miliki saat ini. Baik itu, keluarga, teman, momen, dan sebagainya, sebelum masa tersebut terlewat dan hanya menjadi kenangan dalam hidup. 

  8. Semua Akan Berubah Seiring Berjalannya Waktu

    “Waktu pasti akan membuat segala hal mengalami perubahan dan perbedaan.”

    Tips: Tidak ada satu hal pun yang tidak mengalami perubahan dan perbedaan seiring dengan berjalannya waktu. Bahkan, sebuah batu dengan permukaan yang sangat keras, bentuknya juga pasti akan berubah akibat terpaan angin dan air. Apalagi kehidupan dan seseorang yang banyak mengalami distorsi serta pengaruh dari sumber yang tak terhitung jumlahnya. Termasuk dirimu dan orang terdekat. Sehingga sikap menyesuaikan diri harus selalu dimiliki agar perubahan tersebut tak memengaruhi hubungan atau sikap yang diberikan antara satu sama lain. 

  9. Sabar dan Ikhlas Membuahkan Kenikmatan

    “Kenikmatan yang sesungguhnya berasal dari keikhlasan dan kesabaran.”

    Tips: Beberapa orang terlalu berambisi untuk meraih suatu tujuan hingga lupa bahwa apapun hasil yang didapatkan nanti, hal tersebut telah diukir dalam takdir. Alhasil, saat hal yang dituju tersebut tak berhasil diraih, yang didapatkan hanyalah rasa kecewa dan penyesalan. Padahal, jika bisa diterima dengan ikhlas dan sabar, segala hal yang pernah dilakukan selama ini pasti akan membuahkan kenikmatan tanpa ada rasa penyesalan.

  10. Selalu Bersyukur Hingga Tak Ada Waktu untuk Mengeluh

    “Bersyukurlah hingga kamu lupa caranya mengeluh.”

    Tips: Bersyukur merupakan salah satu cara ampuh untuk bisa menikmati hidup dengan lebih maksimal dan tak terlalu memedulikan hal-hal kecil yang mampu menghilangkan kenikmatannya. Bahkan, satu kebaikan kecil saja kalau disyukuri dengan sepenuh hati, imbasnya bisa memberikan kebahagiaan bagi hidupmu ataupun orang-orang sekitar. Jadi, biasakan untuk selalu bersyukur, termasuk pada hal-hal kecil sekalipun agar tidak ada waktu lagi bagi kamu untuk mengeluh dan membuat hidup terasa tidak indah. 

  11. Tetap Utamakan Keluarga dan Ibadah

    ”Jangan karena kesibukan kamu lupa akan keluarga dan ibadah.”

    Tips: Dunia yang bergerak dengan sangat cepat dan penuh persaingan tanpa sadar telah membuat semua orang terlalu sibuk bekerja dan mencari materi. Imbasnya, waktu kebersamaan bersama keluarga ataupun orang terdekat menjadi nyaris tidak dimiliki, serta tak ada waktu lagi untuk menjalin hubungan dengan Sang Pencipta. Padahal, kedua hal tersebutlah yang sebenarnya mampu memberikan kepuasan batin dan mengalihkan perhatian dari buaian materi yang tidak ada kepastian tentang titik hentinya. 

  12. Ciptakan Kebahagiaanmu Sendiri

    “Kebahagiaan terletak dari bagaimana kamu memandang kehidupan.”

    Tips: Banyak orang menganggap bahwa kebahagiaan adalah suatu hal yang harus dicari dan didapatkan. Padahal, rasa bahagia bisa muncul dari bagaimana kamu memandang hidup dan menyikapi segala hal yang terjadi dari perspektif yang tepat. Hanya melalui cara tersebutlah kamu bisa menciptakan kebahagiaanmu sendiri tanpa harus bergantung pada upaya atau sesuatu yang terjadi karena faktor X atau hal yang di luar batas kendali diri. 

  13. Cintai Hidup Lebih Dulu agar Bisa Jalani Hidup yang Kamu Cintai

    “Cintai kehidupan yang kamu jalani, jalani kehidupan yang kamu cintai.”

    Tips: Semua orang berbondong-bondong berusaha meraih kehidupan yang ideal sesuai bayangan dan ekspektasinya. Akhirnya, sebelum kondisi tersebut berhasil dicapai, kehidupan masa sekarang tidak akan pernah terasa menyenangkan, apalagi dinikmati. Sebaliknya, ubah mindset untuk mencintai hidup yang saat ini tengah dijalani agar seraya kamu akan menjalani hidup yang bisa dicintai. 

  14. Songsong Masa Depan dengan Keluar dari Zona Nyaman

    “Jadilah pribadi yang berani menantang masa depan, bukan pengecut yang diam di zona nyaman.” 

    Tips: Berhasil berada di zona nyaman tak berarti kamu harus berhenti berusaha untuk mendapatkan hal yang lebih baik lagi ke depannya. Tetap lakukan usaha yang terbaik dari dirimu untuk bisa meraih kehidupan di masa depan yang lebih indah. Jangan berlama-lama terlena di zona nyaman dengan alasan istirahat sejenak hingga lupa bahwa kamu sebenarnya mampu meraih hal yang jauh lebih hebat lagi.

  15. Definisi Anak Muda yang Keren

    “Yang keren bukanlah anak muda dengan banyak gaya, namun anak muda yang telah menciptakan banyak karya.” 

    Tips: Masa muda adalah masa keemasan semua orang untuk bisa berkarya dan mengguncang dunia. Jika dihabiskan untuk sekadar pamer dan bergaya tanpa ada manfaat yang bisa didapatkan, bahkan sampai menghabiskan keuangan dan tak menyiapkan kehidupan di masa depan, kamu akan menyesali masa mudamu di kemudian hari.

  16. Masalah adalah Kenyataan

    "Hidup bukanlah masalah yang harus dipecahkan, tetapi kenyataan yang harus dialami." - Soren Kierkegaard” 

    Tips: Dalam hidup memang banyak masalah yang sering melanda setiap manusia. Namun, masalah bukan seperti puzzle yang harus dipecahkan. Karena masalah sudah menjadi bagian dari manuasia, ia telah menjadi kenyataan yang memang dialami oleh setiap manusia. Maka, yang perlu dilakukan oleh setiap manusia adalah menghadapi kenyataan yang dialaminya.

  17. Sikap Buruk adalah Kecacatan yang Sebenarnya

    "Satu-satunya kecacatan dalam hidup adalah sikap yang buruk." - Scott Hamilton

    Tips: Setiap orang memang memiliki masalah hidup masing-masing, tapi itu bukan alasan untuk bersikap buruk kepada orang lain. Meluapkan emosi negatif di tempat yang salah tidak akan menyelesaikan masalah, justru bertambah. Terutama dalam ranah profesional. Jangan sampai kamu membawa masalah pribadi ketempat kerja dimana setiap orang berusaha melayani dan bersikap profesional sebaik mungkin.

  18. Apa Yang Sudah Kamu Lakukan untuk Orang Lain?

    "Pertanyaan hidup yang paling gigih dan mendesak adalah, 'Apa yang kamu lakukan untuk orang lain?' " - Martin Luther King, Jr.

    Tips: Sebaik-baiknya seseorang adalah mereka yang menggunakan menggunakan apa yang mereka punya dan bisa untuk membantu orang lain. Jadi jika kamu adalah orang memiliki kemampuan baik dalam hal materi dan intelektual, manfaatkan keduanya semampu kamu untuk menolong sesama, baik orang-orang sekitarmu atau makhluk hidup lainnya. Setiap kebaikan baik kecil ataupun besar yang telah kamu lakukan pasti akan kembali memberikan dampak yang baik kepada dirimu.

  19. 3 Konstanta dalam Hidup

    "Ada tiga konstanta dalam hidup, perubahan, pilihan dan prinsip." - Stephen Covey

    Tips: Tidak ada yang statis dalam hidup, setiap saat pasti akan selalu ada perubahan dalam menjalaninya baik itu kecil atau besar, terlihat atau hanya bisa dirasakan. Namun apapun perubahan dalam hidup yang akan dialami merupakan proses pendewasaan diri yang tidak bisa dihindari dan merupakan keputusan yang sudah kamu pilih sesuai dengan prinsip hidup yang sudah kamu jalani atau diciptakan sendiri.

  20. Kekalahan adalah Kemenangan yang Tertunda

    "Saya telah gagal berulang kali dalam hidup saya dan itulah mengapa saya berhasil." - Michael Jordan

    Tips: Dalam hidup kemenangan bukanlah segalanya, tapi proses dalam meraih kemenangan tersebutlah yang lebih penting. Seperti pepatah bijak "pengalaman adalah guru terbaik" setiap langkah termasuk kegagalan yang pernah kamu hadapi, bukan lah sebuah aib tapi merupakan pelajaran hidup yang sangat berharga.

Baca Juga: Kata-kata Motivasi Hidup Sehari-hari

Hidup Sebenarnya Sederhana, Hasrat dan Keinginan Tanpa Batas yang Membuatnya Rumit

Tak peduli quotes bijak singkat mana yang bakal dijadikan sebagai pegangan dalam hidup, secara inti, kehidupan ini hanyalah perlu untuk dijalani. Apapun yang terjadi pada proses tersebut hanyalah bumbu yang menjadikan hidupmu sebagai suatu masakan yang khas dan bercita rasa unik. Janganlah terlalu banyak menaruh hasrat dan keinginan yang tak ada batasnya karena hal tersebut hanya akan membuat hidup terasa lebih rumit.

Baca Juga: Quotes Sukses Bos Besar Facebook, Mark Zuckerberg