Tips Jitu bagi 'Working Moms' agar Pekerjaan dan Keluarga Seimbang
Membagi waktu bagi seorang ibu rumah tangga bukanlah perkara yang mudah, terlebih jika merangkap menjadi working moms alias menjadi wanita karier. Mulai dari urusan pekerjaan yang menyita waktu dan emosi, hingga urusan rumah yang seolah tak ada habisnya.
Lalu, bagaimana cara membagi waktu antara pekerjaan dan keluarga bagi seorang ibu yang bekerja? Tak sulit, intip cara berikut ini agar keduanya seimbang.
1. Buat Rencana Menu Masakan dalam Satu Minggu
Terkadang hanya urusan mau makan apa bisa cukup memusingkan kepala. Untuk itu, buatlah daftar rencana menu masakan untuk satu minggu.
Anda bisa menyusunnya di saat sedang libur bekerja di hari Sabtu atau Minggu untuk seminggu ke depan. Sehingga semua bisa disiapkan sejak awal, mulai dari kebutuhan bahan makanan yang harus dibeli dan lainnya.
Selain itu, akan lebih efektif dan efisien karena tidak akan menghadapi yang namanya kehabisan salah satu bahan makanan atau bumbu yang harus digunakan. Anda pun juga tidak akan berlama-lama memikirkan masakan apa yang hendak dihidangkan untuk keluarga.