Tentang Kartu Kredit

Kartu kredit adalah sebuah kartu pembayaran sebagai pengganti uang tunai, yang memungkinkan penerbit kartu melunasi terlebih dahulu pembayaran atas sebuah transaksi dan dibayar kemudian oleh pemilik kartu sesuai ketentuan yang disepakati.

Berbeda dengan kartu debit, dalam kartu kredit bank seperti meminjamkan uang dan bukan mengambil uang dari rekening. Pada bank-bank di Indonesia, kartu kredit diciptakan untuk kemudahan dan cara kerjanya diatur oleh Bank Indonesia (BI). Saat ini terdapat berbagai macam perusahaan jasa keuangan penerbit kartu kredit di dunia termasuk Indonesia, termasuk diantaranya yaitu VISA, MasterCard dan American Express.

Kepemilikan kartu kredit juga sekarang menjadi salah satu syarat penting untuk mengajukan berbagai produk pinjaman seperti KTA atau KPR. Jika Anda memiliki histori pembayaran yang sehat, maka peluang Anda untuk mendapatkan pinjaman KTA dan KPR tentu akan lebih besar. Pengajuan kartu kredit bisa dilakukan melalui aplikasi online cermati seperti produk pinjaman kilat, atau Anda juga bisa mengajukannya secara langsung lewat website cermati.

Untuk mengetahui seperti apa bentuk dan fungsi kartu kredit, berikut informasi anatomi kartu kredit dari depan dan belakang serta fungsinya.

loader

Tampak Depan Kartu Kredit:

Nomor Bagian Kartu (Depan) Penjelasan Bagian Kartu
1 Nama Penerbit Kartu Nama bank atau institusi penerbit (issuer) kartu kredit tersebut.
2 Chip Kartu

Sebuah chip yang berfungsi menyimpan informasi pemilik kartu dan digunakan untuk bertransaksi di mesin EDC. Chip dalam kartu kredit biasanya menggunakan teknologi EMV. EMV adalah singkatan dari Europay, MasterCard, & Visa, yaitu pelopor teknologi chip pintar yang bisa digunakan sebagai pengganti strip magnetik (magnetic strip) untuk bertransaksi di mesin EDC atau perangkat lainnya yang terhubung dengan layanan EMV.

Chip EMV memungkinkan adanya otentikasi dinamis untuk memverifikasi pemilik kartu lewat nomor PIN sehingga keamanan transaksi terjamin dan bisa dilakukan dengan cepat.

3 Nomor Kartu Kredit 16 digit nomor kartu kredit yang berfungsi sebagai identitas kartu. Nomor ini sifatnya unik dan tidak sama dengan kartu kredit milik orang lain. Digit awal nomor kartu kredit ini menandakan siapa penyedia jaringan kartu kredit yang digunakan. Misalnya, 4XXX untuk Visa dan 5XXX untuk MasterCard.
4 Nama Pemilik Kartu Kredit: Informasi nama pemilik kartu kredit. Biasanya nama pemilik kartu kredit sama dengan nama yang tertera pada KITAS/KTP yang digunakan saat proses pendaftaran.
5 Logo Jaringan Kartu Kredit Logo perusahaan jaringan kartu kredit yang digunakan. Bagian ini menunjukkan logo perusahaan yang menyediakan sistem komunikasi antara pedagang dan penerbit untuk menyelesaikan transaksi kartu kredit. Misalnya kartu kredit berlogo Visa atau MasterCard bisa digunakan hampir di seluruh dunia. Beberapa perusahaan jaringan kartu kredit yang sudah dikenal oleh dunia adalah Visa, MasterCard, American Express, JCB, & Discover.
6 Masa Berlaku Kartu Informasi tanggal kadaluwarsa/masa berlaku kartu kredit. Bagian pada kartu kredit ini biasanya terdiri dari bulan dan tahun yang menunjukkan masa berlaku kartu dengan format "Valid Thru MM/YY". Valid Thru artinya "berlaku sampai", MM menunjukkan bulan akhir kadaluwarsa, dan YY menujukkan tahun kadaluwarsa. Jika kartu kredit sudah melewati bulan dan tahun yang tertera, artinya sudah tidak bisa digunakan lagi dan perlu diganti.

Tampak Belakang Kartu Kredit:

Nomor

Bagian Kartu

(Belakang)

Penjelasan Bagian Kartu
7 Strip Magnetik Strip yang memuat informasi pemilik kartu yang bisa digesek untuk pembayaran transaksi. Pita atau strip magnetik ini biasanya digunakan untuk memproses transaksi pembayaran yang tidak menggunakan chip. Cara kerjanya juga mirip, dimana strip magnetik berperan sebagai sarana otentikasi kepemilikan kartu kredit dan verifikasi transaksi.
8 Panel Tanda Tangan Berisi informasi tandatangan asli pemilik kartu kredit. Panel tanda tangan (Signature Panel) ini memuat tandatangan asli pemilik kartu sesuai dengan KITAS/KTP. Biasanya digunakan untuk verifikasi transaksi yang membutuhkan tandatangan asli.
9 Kode Keamanan CVV/CVC 3 digit kode keamanan untuk verifikasi keamanan transaksi. Card Verification Value (CVV) atau Card Validation Code (CVC) adalah 3 digit kode keamanan yang biasanya digunakan untuk transaksi online. Kode keamanan ini berfungsi sebagai metode otentikasi dan verifikasi transaksi. CVV dan CVC pada dasarnya adalah sama, yang membedakan adalah jaringan penerbitnya saja. Dimana CVV adalah penamaan yang diberikan oleh Visa sedangkan CVC oleh MasterCard.
10 Informasi Tambahan Berisi keterangan tambahan dari penerbit kartu. Bagian ini biasa berisi informasi tambahan seperti alamat, nomor telepon, atau informasi kebijakan lainya dari penerbit kartu.

Secara Umum perusahaan jasa keuangan yang menerbitkan kartu kredit di Indonesia adalah:

Mastercard:
Kartu Kredit Standard Chartered MasterCard Platinum
MasterCard merupakan salah satu provider kartu kredit terbesar di dunia yang didirikan sejak tahun 1966 oleh MasterCard Worldwide dan berpusat di Purchase, New York, Amerika Serikat. Meskipun area jangkauannya di seluruh dunia, namun provider ini paling banyak digunakan di Amerika dan Eropa. Contoh kartu kreditnya seperti Kartu Kredit Standard Chartered MasterCard Platinum.


Visa:
Kartu Kredit BRI Touch Visa Gold
Kependekan dari Visa International Service Association, VISA merupakan salah satu provider kartu kredit terbesar di dunia. Perusahaan ini didirikan sejak 1958 oleh Visa International yang berpusat di Amerika Serikat tepatnya di Foster City, California. Visa lebih banyak digunakan oleh negara-negara di kawasan Asia termasuk Indonesia. Contoh kartu kreditnya seperti Kartu Kredit BRI Touch Visa Gold.


JCB:
Kartu Kredit BNI JCB Platinum Card
Provider kartu kredit ini berpusat di Tokyo, Jepang dan sudah berdiri sejak tahun 1961. Hingga kini, JCB telah menerbitkan kartu kredit sebanyak 83 juta kartu di 16 negara termasuk Indonesia. Contoh kartu kreditnya seperti Kartu Kredit BNI JCB Platinum Card.


Penerbit dari bank sendiri:
Kartu Kredit BCA Indomaret Card
Beberapa bank swasta juga ada yang turut sekaligus menjadi provider kartu kredit. Biasanya bank-bank tersebut memiliki kartu kredit khusus yang hanya berlaku di tempat-tempat tertentu. Contoh kartu kreditnya seperti Kartu Kredit BCA Indomaret.
Indikator Kartu Kredit Kartu Debit
Cara Kerja dan Penggunaan Transaksi terbatas dan mengurangi pada limit pemakaian kartu yang ditentukan. Transaksi langsung mengurangi saldo rekening. Penggunaan terbatas pada jumlah saldo yang tersisa.
Cara Mendapatkan Kartu Perlu melakukan pengajuan ke bank penerbit kartu tapi tidak wajib jadi nasabah. Kartu langsung didapatkan saat pembukaan rekening dari bank tapi wajib jadi nasabah.
Skor Kredit Penggunaan kartu kredit mempengaruhi skor kredit di SLIK OJK. Apabila pembayaran tagihan kartu kredit lancar, maka skor kredit akan semakin positif dan sebaliknya. Penggunaan kartu debit tidak mempengaruhi skor kredit di SLIK OJK.
Biaya yang Berlaku Biaya tahunan
Biaya transfer saldo
Biaya penarikan tunai
Biaya transaksi luar negeri
Biaya keterlambatan pembayaran
Biaya administrasi per bulan
Jenis Nasabah Mengutamakan nasabah dengan skor kredit baik Mengutamakan nasabah dengan kepemilikan aset sebagai jaminan

Berikut adalah pihak-pihak yang terlibat karena hadirnya kartu kredit Indonesia:

  • Prinsipal kartu kredit ( credit card principal).
  • Regulator perbankan ( central bank).
  • Bank penerbit kartu kredit ( card issuer).
  • Pihak pengelola transaksi ( acquirer).
  • Pemilik toko dengan layanan transaksi kartu kredit ( merchant).
  • Pemegang Kartu Kredit ( card holder).

Tingkat suku bunga antar Kartu Kredit sangatlah bervariasi, mulai dari sekitar 33% sampai 36% pertahun atau sekitar 2,75% sampai 3% perbulan. Semakin cepat melunasi tagihan tersebut maka akan semakin sedikit bunga yang akan dibayarkan setiap bulannya.

Berikut adalah beberapa keuntungan jika Anda memiliki kartu kredit:

  • Mempermudah alat pembayaran sehingga tidak lagi memerlukan uang tunai.
  • Kartu Kredit dapat digunakan untuk mengumpulkan seluruh bentuk pengeluaran belanja dalam satu tagihan agar lebih efisien.
  • Dapat digunakan untuk mencatat pengeluaran secara rutin sehingga pengelolaan keuangan lebih mudah.
  • Kartu Kredit tertentu memberi jasa asuransi kesehatan, perjalanan, pencurian, atau kerusakan barang yang dibeli menggunakan kartu tersebut.
  • Tingkat keamanan yang relatif tinggi.
  • Kemungkinan mendapatkan berbagai hadiah atau diskon serta promo.
  • Welcome Bonus
    Ketika pengajuan kartu kredit telah disetujui oleh Bank, maka Anda akan disambut dengan berbagai bonus sebagai ucapan selamat datang yang bisa langsung dinikmati. Bonus tersebut bisa diperoleh dengan berbagai bentuk seperti voucher, tiket perjalanan, cashback, ataupun sejumlah poin reward.
  • Promo Dining
    Pemegang kartu kredit dengan fitur dining bisa menikmati promo berupa potongan harga ataupun voucher di tempat makan tertentu yang telah bekerja sama dengan bank penerbit kartu. Informasi mengenai pilihan tempat makan tersebut bisa didapatkan dari bank terkait.
  • Cashback
    Promo cashback bisa didapatkan setiap kali Anda melakukan transaksi pembelanjaan atau transaksi ritel lainnya. Promo ini akan memberikan Anda bonus tambahan berupa sejumlah uang kembali ataupun potongan harga dari pembelanjaan Anda.
  • Poin Reward
    Poin reward adalah salah satu fitur andalan kartu kredit yang dapat menjadi bonus Anda dan dapat ditukarkan dengan berbagai hadiah lainnya sesuai kebutuhan seperti diskon belanja, voucher, tiket perjalanan, atau promo hotel dan restoran.
  • Travel
    Tidak hanya dimanjakan dengan kemudahan transaksi di luar negeri, Anda juga bisa mengatur perjalanan dengan baik dan optimal. Selain itu, bonus berupa mileage/frequent flyer dari maskapai penerbangan terbaikserta temukan bonus perjalanan lainnya yang memberikan kemudahan perjalanan Anda seperti fasilitas airport lounge, asuransi perjalanan, bonus tiket, dan lainnya.
  • Gratis Iuran Tahunan
    Beberapa kartu kredit memberikan penawaran menarik yaitu gratis iuran tahunan. Promo ini sangat menguntungkan karena Anda tidak akan dibebani biaya iuran yang besar setiap tahunnya.
  • Premium
    Kartu kredit premium yang memberikan Anda berbagai pelayanan ekstra dan ekslusif di berbagai tempat. Kartu kredit premium memiliki fitur pelayananan nasabah kelas satu dan fitur belanja eksklusif.
  • Pembelian Bahan Bakar
    Kartu kredit dengan fitur ini memberikan Anda kemudahan dan kenyamanan dalam pembelian bahan bakar. Anda akan mendapatkan promo berupa cashback, voucher, ataupun potongan harga dari setiap transaksi pengisian bahan bakar yang Anda lakukan.
  • First Card
    Kartu kredit yang tepat bagi Anda yang belum pernah memiliki kartu kredit sebelumnya. Kartu kredit first card biasanya memiliki iuran tahunan yang rendah dan promo transaksi yang mudah dilakukan di berbagai tempat.

Cermati.com berkomitmen untuk melindungi dan merahasiakan data pribadi Anda. Seluruh data atau informasi yang Anda masukkan selama proses pengajuan dilindungi menggunakan teknologi enkripsi dan keamanan termutakhir sehingga terlindungi dengan baik.

Agar keamanan data pribadi Anda tetap selalu terjaga, berikut beberapa tips dan hal yang perlu diperhatikan:

  • Jangan Sembarangan Memberikan Informasi Pribadi
    Jangan pernah sembarangan memberikan informasi pribadi kepada siapapun di luar situs Cermati. Data pribadi yang dimaksud antara lain adalah informasi pribadi, sandi ( password), KTP, Foto Selfie, NPWP, dll.
  • Jaga Kerahasiaan Kode OTP
    Jangan memberikan kode OTP yang masuk melalui SMS / e-mail kepada siapapun termasuk pihak-pihak yang mengatasnamakan diri sebagai Cermati.
  • Jangan Berkomentar Sembarangan
    Jangan pernah mempublikasikan data pribadi Anda di kolom komentar media sosial manapun agar tetap aman.
  • Waspada Terhadap Akun Media Sosial Palsu
    Hati-hati terhadap segala informasi yang diberikan oleh akun palsu yang mengatasnamakan diri sebagai Cermati. Berikut akun media sosial cermati yang terverifikasi:
  • Gunakan Aplikasi Resmi Cermati di Play Store
    Unduh aplikasi resmi Cermati melalui Play Store. Hindari mengunduh aplikasi Cermati dari website atau link lain selain dari Google Play Store.
  • Waspada Terhadap Link Mencurigakan
    Website resmi Cermati hanya bisa diakses pada domain https://www.cermati.com/. Mohon hati-hati apabila Anda menerima pesan atau informasi dari seseorang untuk mengakses/mengklik link tertentu di luar website atau akun media sosial resmi Cermati.
  • Perhatikan Alamat E-mail Resmi Cermati
    Penyampaian informasi promo, pengajuan, dan informasi lainnya via e-mail hanya dilakukan lewat alamat e-mail resmi Cermati berikut ini:
    • @cermati.com
    • @newsletter.cermati.com
    • @info.cermati.com
    Abaikan apabila menerima e-mail lain dengan alamat berbeda yang mengatasnamakan diri sebagai pihak Cermati.
  • Selalu Perbarui Sandi Akun Cermati Anda
    Supaya akun tetap aman, perbarui sandi akun Cermati Anda setiap 3 bulan sekali. Pembaruan sandi bisa dilakukan melalui menu akun saya dan pilih ganti kata sandi. Apabila lalai atau merasa akun Anda tidak aman, segera lakukan pergantian sandi akun Cermati Anda supaya akun tetap aman.

Untuk melakukan pengajuan kartu kredit online, Calon nasabah diharuskan untuk memenuhi beberapa persyaratan umum sebagai berikut:

Syarat Pengajuan Keterangan
Usia minimum pemegang kartu utama 21 Tahun
Usia maksimum pemegang kartu utama 60 Tahun
Usia minimum pemegang kartu tambahan 17 Tahun
Minimum Penghasilan Per Bulan Rp 5.000.000.-

Untuk pengajuan kartu kredit, calon nasabah diwajibkan untuk menyiapkan dan melengkapi dokumen-dokumen di bawah ini:

Dokumen/Jenis Pekerjaan Karyawan Wirausaha Profesional
Fotokopi KTP/KITAS      
Bukti Penghasilan (Slip Gaji/SKP/SPT)      
Fotokopi Rekening Tabungan (2 bln terakhir)      
Fotokopi Surat Izin Profesi      
NPWP      
Fotokopi akta pendirian/SIUP/TDP      

Nyatanya, terdapat biaya kartu kredit yang dibebankan pada nasabah dan tidak umum diketahui. Berikut merupakan beberapa biaya kartu kredit yang penting diketahui.

Jenis Biaya

Keterangan

Iuran Tahunan

Biaya kompensasi atas beragam fasilitas yang telah diberikan oleh penerbit kartu kepada pengguna kartu kredit.

Biaya Materai

Biaya yang dikenakan untuk transaksi ritel di atas Rp5.000.000.

Biaya Keterlambatan

Biaya yang dibebankan ketika nasabah telat atau tidak membayar tagihan kartu kredit.

Biaya Bunga

Biaya yang dikenakan sebagai balas jasa pinjaman yang telah diberikan oleh bank kepada peminjam.

Biaya Pemakaian Lebih (Over Limit)

Biaya yang dikenakan jika pemakaian kartu kredit melebihi limit kartu.

Biaya Tarik Tunai

Biaya yang perlu dibayar jika menarik tunai menggunakan kartu kredit.

Biaya Konversi Mata Uang

Biaya ini akan dikenakan jika melakukan transaksi di luar negeri menggunakan kartu kredit.

Biaya Cetak Tagihan Bulanan

Biaya yang dikenakan jika ingin mencetak tagihan kartu kredit.

Biaya Penggantian Kartu Rusak/Hilang

Biaya yang dikenakan jika kartu kredit rusak atau hilang.

Biaya Pelunasan Cicilan

Biaya yang dikenakan jika ingin melakukan pelunasan cicilan sebelum periode cicilan berakhir.

Biaya Pengembalian Cek/Giro

Biaya yang dikenakan jika melakukan pembayaran tagihan kartu kredit menggunakan cek atau giro.

Biaya Tagihan Auto Payment

Biaya yang dikenakan untuk setiap transaksi yang menggunakan sistem auto payment.

Biaya Tukar Reward Point

Biaya yang dikenakan setiap kali melakukan penukaran reward point.

Biaya Notifikasi

Biaya ini akan dikenakan pada nasabah yang mengaktifkan fitur notifikasi melalui SMS.

Biaya Administrasi Lainnya

Biaya yang dikenakan jika kartu kredit sudah ditutup, tetapi masih ada tagihan berjalan.

Setiap bulan tagihan, pemilik wajib untuk membayar jumlah minimum sebesar 10% tagihan pada waktu yang telah ditentukan. Apabila tagihan tidak dibayarkan maka bank akan mengenakan biaya keterlambatan pembayaran

Sebagai contoh, Doni memiliki sebuah kartu kredit dengan tanggal cetak di tanggal 10 dan tanggal jatuh tempo di tanggal 25 setiap bulan. Doni menggunakan kartu kreditnya untuk dua kali transaksi senilai Rp 1.000.000.- dan Rp 500.000.- Pada tanggal 11 Maret, Doni mendapatkan tagihan dengan rincian seperti berikut ini:

Transaksi Tanggal Pembukuan Transaksi Tanggal Tagihan Selisih Hari Nominal Bunga
Transaksi 1 04/01/2017 20/01/2017 16 hari Rp 1.000.000.- Rp 15.518.-
Transaksi 2 12/01/2017 20/01/2017 8 hari Rp 1.000.000.- Rp 7.759.-
Total Tagihan (Januari) 20/01/2017 20/02/2017 31 hari Rp 2.000.000.- Rp 60.132.-
Pembayaran Minimum - - - Rp 200.000.- -

Apabila Doni melakukan pembayaran sebesar 50% dari tagihan tersebut, berapakah bunga yang dibebankan pada Doni pada tagihan bulan berikutnya?

Perhitungan Suku Bunga per Hari:
(suku bunga x 12 bulan: jumlah hari dalam setahun)

(3% x 12): 365 = 0,0009863

Perhitungan Bunga Hingga Tanggal Pembayaran:
(nilai transaksi x selisih hari dari tanggal transaksi hingga tanggal pembayaran x suku bunga per hari)

Rp1.500.000 x 12 x 0,0009863 = Rp17.753

Perhitungan Bunga Setelah Tanggal Pembayaran Hingga Tanggal Cetak Berikutnya:
(nilai transaksi - pembayaran) x (selisih hari dari tanggal bayar ke tanggal cetak tagihan berikutnya) x (suku bunga per hari) (Rp1.500.000 - Rp750.000) x (14) x (0,0009863)

= Rp750.000 x 14 x 0,0009863
= Rp10.356
Maka total Bunga yang Dibebankan pada Tagihan Bulan Berikutnya:
Rp17.753 + Rp10.356
= Rp28.109

Setiap kartu kredit memberikan plafon yang berbeda tergantung beberapa faktor seperti jenis kartu kredit dan jumlah pendapatan tahunan pemohon. Seseorang yang memiliki pendapatan tahunan di atas Rp150 juta, telah bekerja selama 10 tahun, dan memiliki catatan penggunaan kartu kredit yang baik sebelumnya akan lebih mudah untuk mendapatkan kartu kredit berlimit tinggi dibandingkan seseorang yang baru bekerja dan belum memiliki historis penggunaan kartu kredit.

Setiap transaksi kartu kredit dilengkapi prosedur keamanan, seperti memberikan verifikasi melalui tanda tangan atau memasukan nomor PIN pada mesin EDC. Pastikan nomor PIN tidak tersebar kepada pihak lain serta kartu kredit tersimpan di tempat yang aman.
Jika nomor atau kartu kredit dicuri, segera hubungi bank penerbit untuk memblokir kartu kredit tersebut. Jika pemilik ditagih untuk sesuatu yang tidak dibeli, pemilik dapat meminta bank untuk memblokir proses pembayaran.

Jika dilihat secara sepintas, paylater dan kartu kredit memang terlihat sama. Namun, terdapat beberapa perbedaan yang cukup signifikan, seperti tahap awal pengajuan beserta syaratya, tenor yang diberikan, jangkauan penggunaan, limit pinjaman, teknologi yang digunakan, serta biaya yang dikenakan. Berikut merupakan perbedaan paylater dan kartu kredit.

Pembeda

Kartu Kredit

Paylater

Tahap Pengajuan

Terdapat sejumlah syarat dan ketentuan yang harus dipenuhi calon nasabah, seperti KTP, slip gaji, hingga minimal penghasilan tertentu.

Tahap pengajuan paylater tidak ribet dan simpel dengan syarat calon nasabah berusia minimal 17 tahun dan memiliki KTP.

Teknologi yang Diterapkan

Kartu kredit masih memberikan bukti kepemilikan secara fisik dalam bentuk kartu, meskipun sudah ada dalam bentuk digital.

Paylater sudah sepenuhnya menggunakan teknologi digital dan tidak memiliki bukti fisik dalam bentuk kartu.

Tenor Pembayaran Cicilan

Tenor cicilan kartu kredit cenderung panjang hingga mencapai 36 bulan.

Tenor cicilan paylater hanya 3--12 bulan.

Jangkauan Penggunaan

Kartu kredit dapat digunakan secara online dan offline. Selain itu, merchant yang bekerja sama dengan kartu kredit juga lebih banyak.

Paylater hanya dapat digunakan secara online atau beberapa platform belanja tertentu.

Limit Pinjaman

Limit pinjaman kartu kredit di awal penggunaan dimulai dari Rp3 juta, tergantung dari jenis kartu kredit yang digunakan.

Limit pinjaman paylater di awal penggunaan dimulai dari Rp750 ribu - Rp1 jutaan.

Biaya yang Dibebankan

Pengguna kartu kredit dibebankan beberapa jenis biaya, seperti biaya tahunan, biaya tarik tunai, biaya denda keterlambatan, serta biaya over limit.

Biaya yang dibebankan pada paylater hanya biaya layanan per transaksi.

Membayar tagihan kartu kredit dapat dilakukan melalui beberapa metode berikut ini.

  • Melalui Kantor Cabang.
  • Melalui ATM.
  • Melalui SMS/Internet/Mobile Banking.
  • Menggunakan Sistem Autodebet
  • Melalui Mitra Bank