4 Cara Cerdas Mendapatkan Pelanggan Loyal, Pebisnis Wajib Coba!
Pelanggan adalah hal terpenting dalam sebuah bisnis. Bisnis tidak akan berjalan tanpa adanya pelanggan. Namun, memiliki seorang pelanggan yang loyal tidaklah mudah di tengah persaingan bisnis yang sangat ketat seperti sekarang ini.
Sebagai pengusaha yang sedang menjalankan bisnis, kamu perlu menambah pundi-pundi pendapatan agar bisnis tetap berkembang dan tidak gulung tikar. Perusahaan-perusahaan besar memiliki cara agar bisnisnya tetap bertahan, mereka sangat membentuk konsumennya menjadi loyal. Mereka melakukan interaksi khusus dengan industri atau kelompok pelanggan tersebut atau sesuatu yang dekat dengan dunia mereka.
Untuk lebih memaksimalkan potensi pelanggan, ada beberapa tips yang harus kamu lakukan. Seperti dikutip Forbes tentang cara mendapatkan pelanggan yang loyal menurut seorang entrepreneur dan investor, John Rampton. Berikut cara jitu agar bisnis memiliki pelanggan yang loyal.
Bingung Cari Produk Kredit Tanpa Agunan Terbaik? Cermati punya solusinya!
Cara Mendapatkan Pelanggan Loyal
1. Membangun Komunitas atau Forum
Mendapatkan pelanggan loyal
Melalui komunitas atau forum, kamu akan tahu tentang keluhan apa saja yang disampaikan pelanggan terhadap produk atau jasa bisnismu. Komunitas tidak selalu berbentuk offline, karena saat ini media sosial pun banyak yang menyediakan forum untuk berdiskusi dengan sesama anggota komunitas.
Kita bisa membuat komunitas online dengan membuat laman atau grup di media sosial seperti facebook, atau media sosial lainnya. Melalui forum ini nantinya kita akan dipermudah untuk menjawab pertanyaan dari para pelanggan. Hubungi konsumen, baik melalui media sosial ataupun aplikasi chatting yang dapat menghubungkan kita dengan para pelanggan.
Hal ini membuat pelanggan merasa senang karena diperhatikan dan dihargai. Jadikanlah setiap pendapat yang diberikan oleh pelanggan sebagai bahan pertimbangan guna meningkatkan kualitas dari bisnismu.
Baca Juga: 5 Cara Menangani Komplain Pelanggan dengan Baik
2. Membuat Kontes
Bisnis yang sukses adalah bisnis yang terus menerus melakukan inovasi. Berpikir kreatif dan inovatif bagi seorang pengusaha sangatlah penting untuk mengembangkan produk bisnis agar para pelanggan tidak bosan melihat atau mengunjungi produk bisnismu.
Kamu juga bisa memiliki nilai plus dengan memikirkan berbagai variasi barang bisnismu. Variasi produk bisnis yang banyak akan menambahkan jumlah produk bisnis sehingga akan beda dibandingkan outlet lainnya.
Sesekali berilah apresiasi kepada pelanggan dengan mengadakan kontes atau giveaway. Tentu semua orang ingin jika mendapatkan produk atau jasa dengan gratis. Melalui cara ini kita akan mendapat perhatian dari para pelanggan untuk terus berpartisipasi.
Setiap pelanggan yang setia akan terus menerus membeli produk atau jasa yang kamu jual dan inilah yang akan mendatangkan keuntungan yang besar bagi keberlangsungan bisnis.
Salah satu cara yaitu dengan mengadakan kontes. Hal itu bisa dilakukan dengan mengajak pelanggan untuk berfoto dengan produk atau jasa bisnis lalu mereka akan memberikan testimoni keunggulan produk bisnis atau jasamu dan mengunggahnya ke media sosial mereka seperti facebook atau instagram.
Cara ini bagus untuk membangun persepsi pelanggan yang baru agar bisa belajar tentang produk dan pengalaman pelanggan. Sehingga, kamu akan diuntungkan dengan mendapatkan banyak kontak dari pelanggan baru yang mungkin tertarik pada bisnismu.
Baca Juga: Pengalaman Pelanggan sebagai Kunci Kesuksesan sebuah Bisnis Digital
3. Masukkan Pelanggan Sebagai Tim
Mendapatkan pelanggan loyal
Salah satu tips untuk mendapatkan pelanggan yang loyal adalah dengan memperlakukan setiap pelanggan dengan baik. Jadi, jalinlah hubungan yang dekat dengan para pelanggan agar kita dapat menindaklanjuti keinginan dan kebutuhan mereka dengan cepat. Pilihlah salah satu pelanggan yang paling loyal setiap bulannya. Berilah pelanggan tersebut reward atau penghargaan. Mereka akan sangat senang menerimanya dan merasa dihargai.
Reward atau penghargaan itu bisa kamu berikan dengan potongan diskon atau undang mereka untuk datang secara ekslusif ke acara yang kamu adakan. Kamu juga bisa mempromosikan produk atau jasa bisnismu ketika pelanggan mengadakan bazar amal. Jadi, jika kita menjalankan bisnis online, jangan ragu untuk selalu posting di media sosial.
4. Mengajak Mereka dalam Kunjungan Pabrik atau Tempat Produksi
Selain memberikan reward dan bonus pada pelanggan, kita juga bisa mengajak pelanggan untuk tur dengan kunjungan ke pabrik. Mereka akan tahu dan melihat secara langsung tentang produk yang kamu buat itu seperti apa.
Cara ini sangat efektif untuk membuat pelanggan loyal. Kamu juga bisa memulai dengan merekam kunjungan pabrik ini dan mengunggahnya di media sosial atau youtube perusahaan untuk menunjukan profesionalisme bisnismu. Kamu juga bisa mengunggah konten lainnya sehingga pelanggan akan selalu ingat dengan merek atau bisnismu disaat mereka mencari produk bisnis atau jasamu.
Berikan Pelayanan dan Produk Terbaik Kepada Pelanggan
Masih banyak cara lainnya yang bisa kamu lakukan untuk mendapatkan pelanggan yang loyal. Intinya, berikan pelayanan dan produk yang terbaik untuk pelanggan, maka pelanggan juga akan memberikan feedback yang baik terhadap bisnismu. Seiring dengan pertumbuhan pelanggan yang loyal, maka kamu juga akan memiliki pertumbuhan dari segi supply barang ataupun jasa yang kamu jual.
Baca Juga: Berjualan di Instagram, Lakukan Hal Ini Agar Pelanggan Loyal