Sering Terkena Mata Ikan? Ini Beberapa Cara Menghilangkan Mata Ikan!

Permasalahan pada kulit menjadi masalah yang bukan hanya mengganggu kesehatan tetapi juga penampilan. Salah satu permasalahan pada kulit yang sering terjadi adalah mata ikan. Kondisi ini terjadi saat adanya benjolan pada kulit yang keras. 

Mata ikan bisa terjadi pada siapapun. Oleh karena itu, kamu wajib mengetahui lebih lanjut soal mata ikan. berikut rangkumannya dalam beberapa ulasan berikut. 

Apa itu Mata Ikan?

loader

Mata ikan adalah penyakit kulit berupa penebalan kulit dari adanya gesekan yang dilakukan terus menerus. Biasanya mata ikan akan muncul pada telapak tangan, telapak kaki, atau tulang jari. Dari adanya penebalan kulit tersebut akan menimbulkan rasa sakit dan luka jika tidak ditangani dengan baik. 

Bingung cari asuransi kesehatan terbaik dan termurah? Cermati punya solusinya!
Pilih Jenis Perlindungan
Pilih Jenis Kelamin
Pilih Tanggal Lahir
Pilih Bulan Lahir
Pilih Tahun Lahir
Pilih Tipe Asuransi

Penyebab Mata Ikan

Sebenarnya penyebab utama mata ikan adalah seringnya terjadi gesekan pada area kulit yang berlubang. Mata ikan ini akan muncul sebagai bentuk respons tubuh melindungi kulit dari luka. Adapun beberapa hal yang jadi penyebab  mata ikan sebagai berikut. 

  1. Menggunakan sepatu dengan ukuran tidak sesuai
  2. Tidak menggunakan alas kaki
  3. Menggunakan alat yang berat 

Gejala Mata Ikan

Umumnya, mata ikan muncul karena adanya benjolan berbentuk bulat yang keras sehingga menyebabkan kulit kering dan akan menimbulkan peradangan. Benjolan ini sering muncul pada bagian tumit dan area untuk penopang atau penumpu kaki lainnya. Karena adanya benjolan ini, penderitanya akan mengalami nyeri saat berjalan atau berdiri.

Ada tiga gejala mata ikan yang bisa kamu perhatikan, yaitu: 

  1. Mata ikan kecil adalah mata ikan yang biasanya muncul berukuran lebih kecil dan akan terasa nyeri jika ditekan.
  2. Mata ikan lunak adalah mata ikan yang berwarna keputihan, bertekstur kenyal dan terasa halus.
  3. Mata ikan keras adalah mata ikan yang paling sering terjadi, jenis mata ikan ini ditandai dengan penebalan kulit dan bintik gelap. 

Cara Menghilangkan Mata Ikan

Mata ikan tentunya bisa sembuh dengan berbagai cara, tetapi membutuhkan waktu yang lumayan lama sekitar satu sampai dua tahun. Namun, kamu bisa memulihkan mata ikan dengan berbagai obat berikut. 

Jenis Obat Penjelasan
Callusol  Produk ini merupakan larutan yang mengandung asam salisilat, asam laktat, dan polidocanol. Kamu bisa mendapatkan obat ini dengan kisaran harga Rp29.200–Rp37.000. 
Salep Kulit Obat ini merupakan jenis obat luar yang mengandung Salicylic acid, Benzoic acid, dan Sulfur praecipitatum. Kamu bisa mendapatkan obat mata ikan ini dengan kisaran harga Rp12.900–Rp15.400. 
Kutilos  Selanjutnya, kamu bisa mengatasi mata ikan dengan mengoleskan Kutilos pada area kulit yang terkena. Kamu bisa mendapatkan obat ini dengan kisaran harga Rp23.800 –Rp32.000.

Apabila kamu mengalami gejala mata ikan, seperti benjolan yang terasa nyeri hebat, segera konsultasikan kepada dokter spesialis kulit untuk mendapatkan penanganan dengan tepat. Rp250.000-Rp500.000.

Segera Lakukan Cara Menghilangkan Mata Ikan

Mata ikan adalah salah satu penyakit yang bisa mengganggu penampilan sehingga kamu bisa mencegah keberadaannya dengan menggunakan kaos kaki saat menggunakan sepatu, menjaga kebersihan tubuh, memotong kuku rutin, dan memakai krim pelembab. Dengan mengantisipasi menggunakan beberapa hal tersebut bisa mencegah terjadinya mata ikan.