Tambal Gigi: Solusi Atas Gigi Berlubang

Gigi berlubang merupakan masalah penyakit yang banyak terjadi di masyarakat. Banyak orang yang malas untuk menambal gigi yang berlubang ini dengan alasan biayanya mahal dan malas pergi ke dokter gigi. Mereka lebih memilih untuk membiarkan gigi tersebut tetap berlubang.

Padahal membiarkan gigi yang berlubang justru akan memudahkan banyaknya penyakit untuk datang. Untuk menghindari penyakit lain datang, tambal gigi menjadi penting. Untuk mengetahui apa itu tambal gigi, berikut informasi detailnya untukmu.

Baca juga: Berapa Biaya Tambal Gigi?

Bingung cari asuransi kesehatan terbaik dan termurah? Cermati punya solusinya!
Pilih Jenis Perlindungan
Pilih Jenis Kelamin
Pilih Tanggal Lahir
Pilih Bulan Lahir
Pilih Tahun Lahir
Pilih Tipe Asuransi

Sekilas Tentang Tambal Gigi

loader

Penambalan Gigi

Tambal gigi merupakan langkah untuk mengatasi gigi berlubang. Terdapat dua langkah dalam menambal gigi berlubang ini, yaitu langkah sementara dan langkah permanen. Solusi mengatasi gigi berlubang ini dilakukan dengan cara menambahkan tambalan ke bagian dalam gigi yang berlubang.

Tambal gigi ini berguna untuk membuat kondisi gigi normal seperti sedia kala. Nantinya, fungsi gigi akan berjalan sesuai fungsinya. Maka, tindakan ini harus dilakukan apabila gigi sudah berlubang, sebab jika dibiarkan akan menyebabkan kerusakan yang parah.

Proses penambalan gigi ini biasanya akan menyebabkan efek samping berupa nyeri yang dirasakan. Akan tetapi, hal ini tidak akan terlalu mengganggu. Justru dengan melakukan penambalan gigi, kesehatan gigimu akan jauh lebih baik, dibandingkan dengan membiarkannya begitu saja.

Penyebab Harus Melakukan Tambal Gigi

Penambalan gigi wajib dilakukan apabila mengalami gigi yang berlubang. Kondisi ini biasanya muncul ketika adanya plak gigi yang secara perlahan mengikis lapisan gigi hingga akhirnya membuat gigi berlubang. Berikut terdapat beberapa penyebab munculnya plak gigi yang membuat gigi berlubang.

  • Jarang menyikat atau scaling gigi.
  • Tidak memakai pasta gigi fluoride.
  • Usia tua.
  • Penderita asam lambung.

Selain beberapa hal tersebut, gigi berlubang juga muncul karena posisi gigi. Contohnya, yaitu gigi bungsu yang terletak di belakang sehingga sulit untuk dibersihkan. Biasanya terjadi karena sisa makanan yang tertinggal dapat memunculkan plak dan akhirnya menyebabkan gigi berlubang.

Gigi berlubang ini dapat diatasi keberadaannya dengan cara melakukan penambalan gigi, apalagi jika kondisi gigi berlubangmu parah. Biasanya, dokter akan menyarankan untuk melakukan tambal gigi, sebagai langkah efektif mengatasi gigi berlubang.

Baca juga: Ada 12, Ini Jenis Perawatan Gigi yang Penting untuk Dilakukan

Beragam Jenis Tambal Gigi

Kamu dapat memilih berbagai jenis tambalan gigi. Namun, biasanya kamu pun akan diarahkan oleh dokter memilih jenis yang sesuai dengan kondisi dari gigimu sendiri. Berikut jenis tambal gigi yang dapat dipilih:

  • Komposit resin: Jenis tambalan ini menggunakan bahan dari plastik dan kaca halus. Pada saat penambalan, dokter akan menggunakan sinar cahaya biru yang berfungsi untuk mengeraskan komposit resin.
  • Emas: Berbeda dengan komposit resin, jenis tambalan ini menggunakan emas dengan logam lain. Dalam hal ini, emas digunakan untuk menyebabkan korosi pada gigi.
  • Porselen: Jenis tambalan yang satu ini paling sering digunakan oleh para dokter gigi. Sebab, tampilan warna dari porselen dapat menyerupai gigi asli. Selain itu, kekuatan tambalan dengan menggunakan porselen pun cukup baik.

Pengetahuan mengenai jenis tambalan gigi ini perlu untuk diketahui sebagai persiapan dalam melakukan penambalan gigi. Jangan lupa juga untuk melakukan konsultasi terlebih dahulu kepada dokter, agar nantinya kamu dapat memilih jenis tambalan yang sesuai dengan kondisi gigi milikmu.

Jangka Waktu Tambal Gigi

Pemilihan jangka waktu untuk tambal gigi pun menjadi penting untuk diperhitungkan dan dikonsultasikan ke dokter. Sebab, hal ini akan berpengaruh kepada kesehatan gigimu ke depannya. Berikut terdapat beberapa jangka waktu yang dapat diambil untuk melakukan tindakan ini.

  • Tambal Gigi Untuk Sementara

    Tambal gigi sementara dapat diambil apabila kamu hanya ingin meredakan sakit akibat gigi berlubang. Jenis ini pun dilakukan untuk mencegah perluasan lubang pada gigi.

    Biasanya, untuk melakukan tambalan sementara ini, gigi akan ditambal dengan menggunakan bahan yang lunak. Maka tidak heran jika kamu menggunakan tambalan gigi jenis ini, hasilnya tidak sebaik melakukan tambalan permanen.

    Karena menggunakan bahan yang lunak, tambal gigi sementara ini sangat rentan dilakukan berkali-kali. Dengan kata lain, kamu tetap harus balik ke dokter gigi untuk melakukan penambalan ulang dan juga kontrol.

  • Tambal Gigi Untuk Permanen

    Berbanding terbalik dengan tambalan sementara. Karena sifatnya yang permanen, tambalan gigi akan bertahan dalam waktu yang cukup lama. Tentunya, bahan yang digunakan untuk menambal gigi secara permanen berbeda dengan bahan tambal gigi sementara yang menggunakan bahan lunak. Agar tambalan gigi tahan lama, bahan yang digunakan merupakan bahan yang keras.

    Biasanya, tambalan permanen ini digunakan pada kondisi gigi berlubang yang sudah parah. Karena kondisinya sudah parah, tentunya penambalan secara permanen perlu dilakukan agar tidak menjadi sumber penyakit lainnya dan sakit pada gigi pun cepat teratasi. Selain itu, kamu juga tidak perlu melakukan pengulangan tambalan. Meskipun demikian, konsultasi dengan dokter gigi pun penting untuk dilakukan.

Baca juga: Buruknya Kesehatan dan Kebersihan Gigi Bisa Sebabkan Abses Gigi, Ini Bahayanya

Cara Melakukan Tambal Gigi

Tentunya, untuk melakukan penambalan gigi, kamu harus pergi ke dokter gigi. Di sana, kamu dapat berkonsultasi terlebih dahulu sebelum dilakukannya penambalan pada gigi milikmu. Berikut beberapa tahapan proses penambalan gigi.

  1. Dokter akan membersihkan beberapa area gigi yang berlubang.
  2. Setelah itu, akan dioleskan perekat tambahan (bonding).
  3. Menempatkan bahan tambal.
  4. Dilakukan tes gigit untuk mengetahui tingkat ganjalan.
  5. Prosedur pun selesai dilakukan.

Proses ini biasanya berlangsung selama kurang lebih satu jam. Akan tetapi, biasanya tergantung dengan jenis tambalan yang dipilih. Untuk tambalan yang lumayan besar, tentu akan memakan waktu banyak.

Biaya Penambalan Gigi

Dalam melakukan tambal gigi, dibutuhkan biaya yang tidak terlalu mahal dan tentu tidak akan membuat kantongmu kering. Puskesmas, klinik, maupun rumah sakit memiliki harga tersendiri untuk melakukan tambal gigi. Biasanya, tergantung dengan fasilitas dan kesehatan gigimu juga. Namun, jangan khawatir, kamu dapat menentukan perencanaan biaya untuk melakukan penambalan gigi dengan baik.

Berikut rincian biaya tambal gigi di puskesmas, di klinik, dan di rumah sakit dalam negeri.

Tempat Estimasi Biaya
Klinik Viva Medika Cikarang Mulai dari Rp160.000
Klinik Holicare BSD Mulai dari 350.000
RS Agung Jakarta Mulai dari Rp300.000
Puskesmas Mulai dari Rp100.000

Rincian biaya tersebut merupakan estimasi biaya. Biaya tersebut dapat saja berubah sewaktu-waktu, tergantung kebijakan dari tiap-tiap tempat penambalan gigi. Untuk itu, kamu dapat mempersiapkan dana lebih, agar nantinya dapat melakukan penambalan gigi.

Untuk yang ingin menggunakan jasa BPJS untuk tambal gigi, hal ini dapat dilakukan, tentunya dengan biaya gratis atau tidak dikenakan biaya apa pun. Dengan catatan tidak adanya tunggakan iuran yang dalam BPJS milikmu.

Baca juga: Serba-Serbi Pemasangan Gigi Palsu, Lakukan Ini agar Gigi Terpasang Sempurna

Ingin bayar BPJS Kesehatan anti ribet? Cermati solusinya!

Bayar BPJS  Kesehatan Sekarang!  

Tambal Gigi Upaya Efektif Dalam Mengatasi Gigi Berlubang

Gigi berlubang menjadi hal menjengkelkan dalam permasalahan gigi dan mulut. Tentunya, perlu langkah efektif untuk mengatasi hal ini. Salah satu langkah yang bisa dilakukan, yaitu dengan tambal gigi.

Tambal gigi ini dilakukan untuk menambal bagian gigi yang berlubang. Banyak orang mungkin malas melakukannya, dengan dalih biaya yang mahal ataupun alasan lainnya. Padahal ketika gigi kita berlubang, di situlah sarang penyakit berada.

Dengan pergi ke dokter gigi adalah langkah baik yang harus dilakukan. Berkonsultasi bersama dokter, menentukan jenis tambalan dan jangka waktu yang harus dilakukan untuk tambal gigi.

Masalah biaya pun, tidak perlu khawatir karena saat ini biaya tambal gigi cukup terbilang murah. Bahkan, kamu dapat melakukannya secara gratis menggunakan layanan BPJS kesehatan, dengan catatan bahwa kamu tidak menunggak iuran bulanan.

Jadi, tunggu apalagi, segera pergi ke dokter gigi untuk melakukan tambal gigi, agar penyakit tidak mudah datang ke dalam tubuhmu. Sebab, kesehatan gigimu adalah hal yang utama.