Lowongan Kerja BUMN Terbaru 2020, Buruan Daftar!
Sebagian orang, mungkin termasuk kamu sudah ancang-ancang mengundurkan diri atau resign kerja dari kantor sekarang. Mencari lowongan kerja ke sana kemari dan menebar lamaran kerja secara ‘membabi buta.’
Itu sih sah-sah saja. Namanya juga ingin mendapatkan yang terbaik dalam urusan karier, jadi perlu usaha dan perjuangan. Yang baru lulus sekolah atau kuliah, dan masih nganggur pun demikian. Harus siap bersaing dengan yang berpengalaman untuk memperoleh pekerjaan.
Di awal tahun biasanya banyak perusahaan membuka lowongan kerja. Baik untuk fresh graduate maupun yang sudah berpengalaman. Untuk jebolan SMA (sederajat) ataupun sarjana (S1).
Baca Juga: 9 Pekerjaan Paling Menjanjikan di Tahun 2020. Segera Siapkan CV Terbaik Kamu!
Bingung cari Kartu Kredit Terbaik? Cermati punya solusinya!
Berikut informasi lowongan kerja di BUMN dan perusahaan lain yang bisa menjadi referensi kamu melamar pekerjaan:
Perum DAMRI
Lowongan kerja di Perum DAMRI
Badan Usaha Milik Negara (BUMN) yang bergerak di bidang transportasi ini membuka lowongan kerja untuk 6 posisi. Mengutip laman resmi Perum DAMRI, lowongan ini dibuka sampai dengan 31 Januari 2020. Terdiri dari posisi:
1. Android Developer (AD)
- Menguasai Android Studio (native)
- Berpengalaman 2 tahun
- Menguasai Flutter, REST API
2. IOS Developer (ID)
- Menguasai Swift & X-Code (native)
- Berpengalaman 2 tahun
- Menguasai Flutter, REST API
3. Web Developer (WD)
- Menguasai PHP, Code Igniter
- Menguasai Java Script, Boostrap, My SQL, SCC, REST API
- Berpengalaman 2 tahun
4. IT Security Support & Quality Control (SS)
- Berpengalaman minimal 2 tahun di bidangnya
- Mampu mengatasi uji penetrasi atau penetration test (Web and Mob Apps), unit testing, functional testing, integration testing, systemtesting, dan performance testing
5. IT Application Support (AP)
- Berpengalaman minimal 1 tahun
- Mengerti tentang database querying and setting (MySQL, Postgree, dan lainnya)
- Memiliki kemampuan pemecahan masalah dan skrip
6. IT Network Support (NS)
- Berpengalaman minimal 2 tahun di bidang yang sama
- Menguasai pemeliharaan jaringan, server hardware, OS (Linux Server) dan perangkat jaringan TCP/IP HTTP, DHCP, DNS, SMTP, SSH, dan lainnya
- Mampu menganalisis traffic jaringan (tcpdumb, wireshark).
Kirim Surat Lamaran dan CV dengan subjek (Posisi_Nama). Contoh (WD_Ari) ke email rekrutmen@damri.co.id atau Kantor Pusat Damri di Jl. Matraman Raya No.25, Jakarta Timur.
PT AMKA (Persero)
Lowongan kerja di Amarta Karya atau AMKA
Memanggil putra putri terbaik untuk bergabung menjadi bagian dari Amarta Karya, BUMN yang fokus pada pengembangan manufaktur dan konstruksi. Posisi yang dibutuhkan:
1. Fresh Graduate Management Trainee
- Pendidikan S1 Teknil Sipil
- Perguruan tinggi diutamakan terakreditasi A
- IPK perguruan tinggi negeri minimal 3.00, perguruan tinggi swasta minimal 3.50
- Bersedia ditempatkan di seluruh wilayah operasional AMKA
- Memiliki sertifikat english score dari lembaga terpercaya dengan minimal skor 500 atau IELTS minimal 5.5.
Batas waktu pendaftaran hingga 15 Februari 2020. Kamu dapat langsung mendaftar atau melamar posisi tersebut melalui website karir.amka.co.id.
PT Antam Resourcindo
Lowongan kerja di Antam Resourcindo
Anak usaha PT ANTAM Tbk, Antam Resourcindo di bidang pertambangan membuka lowongan kerja untuk beberapa posisi. Antara lain:
1. Risk Management Specialist – Corporate Strategic (Kode: RMCS)
- Usia maksimal 40 tahun
- Pendidikan minimal S1 Keuangan/Akuntansi/Hukum/Teknik/Manajemen/Studi Bisnis/Manajemen Risiko/Marketing
- Pengalaman minimal 2 tahun sebagai Risk Management Officer
- Memiliki kemampuan analisis, perencanaan dan koordinasi, serta pemecahan masalah
- Minimal TOEFL 500
- Memahami sistem audit ISO 9001:2015, ISO 14001:2015, ISO 45001:2018.
2. QHSE & MR (Kode: QHMR)
- S1 HSE dengan pengalaman dibidang Q-HSE
- Kemampuan berkomunikasi
- Keterampilan negosiasi
- Pemikiran analitis
- Berjiwa kepemimpinan, pemecahan masalah dan pengambilan keputusan
- Memiliki K3 umum sertifikat
- Sertifikat POP (Pengawas Operasional Pemula)
- Ahli Madya K3 Tambang
- Memahami perundang-undangan dan prosedur terkait K3L
- Knowledgeable audit system, ISO 9001:2015, ISO 14001:2015, ISO 45001:2018.
3. Admin Finance Accounting (Kode: AFA)
- Usia maksimal 35 tahun
- Pendidikan minimal Diploma di Bisnis/Administrasi/Manajemen, Ekonomi, Keuangan/Akuntansi/Perbankan atau setara
- Berpengalaman 1 tahun di bidang yang sama
- Menguasai Ms. Office terutama Ms. Excel
- Terbiasa menggunakan software
Segera kirim lamaran ke website antamindo.com sampai dengan 31 Januari 2020.
Citilink Indonesia
Lowongan kerja di Citilink Indonesia
PT Citilink Indonesia, anak usaha PT Garuda Indonesia Tbk membuka kesempatan untuk kamu bergabung menjadi bagian dari perusahaan. Ada 7 posisi yang masih terbuka seperti dikutip dari website recruitment.citilink.co.id, meliputi:
1. Flight Operation Officer
- Warga Negara Indonesia (WNI)
- Pria atau wanita berusia maksimum 30 tahun
- Pendidikan minimal Diploma, diutamakan lulusan Sarjana
- Memiliki minimal lisensi FOO resmi, diutamakan Rated A320/ATR
- Memiliki kemampuan Bahasa Inggris yang baik
- Memiliki keahlian analitik dan intrapersonal yang baik
- Bersedia ditempatkan di kantor cabang sesuai kebutuhan perusahaan.
2. Human Capital Business Partner
- Maksimum usia 30 tahun
- Pendidikan minimal S1 jurusan Manajemen/Administrasi Bisnis/Legal/Teknik Industri/Psikologi
- Pengalaman di Human Capital Manajemen minimal 2 tahun
- Memiliki pengetahuan luas di bidang Human Capital Manajemen
- Memiliki keahlian analitik dan intrapersonal yang baik.
3. Recruitment Officer
- Berusia maksimal 27 tahun
- Pendidikan minimal S1 jurusan Psikologi/Manajemen/Administrasi Bisnis/Konseling
- Pengalaman minimal 2 tahun di Recruitment & Selection Process
- Memiliki pengetahuan luas di tes psikologi
- Memiliki keahlian analitik dan intrapersonal yang baik.
4. Human Capital Specialist (Industrial Relation)
- Usia maksimal 30 tahun
- Pendidikan minimal Sarjana jurusan Hukum
- Pengalaman minimal 2 tahun di Industrial Relation
- Memiliki kemampuan Bahasa Inggris yang baik
- Memiliki keahlian analitik dan intrapersonal yang baik.
5. Human Capital Web Specialist
- Usia maksimal 30 tahun
- Pendidikan minimal Sarjana jurusan Ilmu Komputer/Teknologi Informasi dan Sistem Informasi
- Berpengalaman membuat aplikasi web menggunakan HTML/CSS, PHP, JavaScript, JQuery and API’s practices, membuat program dengan MySQL, SQL server, dan me-manage webservices (REST, SOAP, dan lainnya)
- Memiliki keahlian analitik dan intrapersonal yang baik.
6. HR Specialist (Compensation and Benefit)
- Usia maksimal 30 tahun
- Pendidikan minimal Sarjana jurusan Sumber Daya Manusia atau sejenis
- Diutamakan yang bersertifikat HR
- Pengalaman 1-3 tahun sebagai analis kompensasi
- Memiliki keahlian analitik dan intrapersonal yang baik.
7. Flight Attendant Experience
- Wanita berpengalaman sebagai FA (Rated A320, A330, ATR) dan berpengalaman non-Rated
- Usia maksimal 33 tahun
- Tinggi badan minimal 160 cm
- Memegang Flight Attendant Certificated (FAC)
- Memegang sertifikat kesehatan dengan kelas yang sesuai
- Mampu membaca dan berbicara, serta mengerti Bahasa Inggris
- Pekerja keras, ramah, menyenangkan, dan bersedia ditempatkan di luar Jakarta.
Pegadaian
Lowongan kerja di Pegadaian
Ada lowongan kerja di PT Pegadaian (Persero) untuk posisi:
1. Tenaga Pendukung Transaksi Kas (Kasir) – Kanwil IX Jakarta 2
- Pendidikan minimal SLTA
- Usia minimal 20 tahun dan maksimal 30 tahun (pada 31 Januari 2020)
- Diutamakan memiliki pengalaman sebagai kasir minimal 1 tahun
- Komunikatif (mampu berkomunikasi Bahasa Inggris minimal pasif)
- Dapat bekerja dalam tim maupun mandiri, memiliki integritas yang baik dan teliti
- Mampu mengoperasikan komputer menggunakan Ms. Office
- Berbadan sehat
- Bersedia ditempatkan di wilayah domisili pelamar sesuai formasi yang tersedia
- Diutamakan yang tinggal di area Cireundeu, Kalideres, Kebayoran Baru, Tangerang, Tanjung Priok.
Untuk syarat, benefit yang diterima, dan cara melamar kerja posisi di atas dapat dilihat di website Pegadaian.
Baca Juga: 8 Alasan Orang Memilih Bertahan Daripada Resign Kerja, Kamu yang Mana?
Berdikari
Lowongan kerja di Berdikari
BUMN lain yang membuka kesempatan karier adalah PT Berdikari (Persero). Posisi yang dibuka, yakni:
1. Food Advisor untuk Toko Protein
- Pria atau wanita (diutamakan pria)
- Usia 18-30 tahun
- Pendidikan minimal SMA/SMK
- Sehat jasmani (badan proporsional) dan rohani
- Jujur dan cekatan
- Tidak bertato dan tidak merokok
- Tidak bertindik (khusus pria)
- Bersedia bekerja sesuai hari dan jam kebutuhan toko
- Bersedia ditempatkan di seluruh wilayah operasional Toko Protein
- Wajib registrasi di websitecom
Kirim CV, surat lamaran, screenshot registrasi di tokoprotein.com, serta ijazah dan KTP (scan) ke email rekrutmen@berdikari-persero.com dengan subjek email Nama_Food Advisor. Contoh Ari_Food Advisor.
Nindya Karya
Lowongan kerja di Nindya Karya
BUMN di bidang konstruksi PT Nindya Karya (Persero) memanggil putra putri terbaik bangsa untuk berkarier sebagai:
1. Sekretaris (Kode: 01SCR)
- Usia maksimal 26 tahun
- Pendidikan minimal D3 Sekretaris/S1 Bahasa Korea
- Mampu berkomunikasi dalam Bahasa Inggris dan Korea
- Berpengalaman minimal 1 tahun sebagai Sekretaris dan atau translator Bahasa Korea
- Menguasai korespondensi bisnis dalam Bahasa Indonesia, Inggris, dan Korea
- Menguasai tata penyimpanan filne dan mengorganisir acara pertemuan bisnis
- Mahir menggunakan Ms. Word, Excel, Outlook, PowerPoint, dan internet
- Penempatan di kantor pusat Jakarta Timur.
Untuk melamar lowongan kerja di atas dapat melihat informasi lengkapnya di laman resmi Nindya Karya.
Di luar BUMN, beberapa perusahaan juga menebar lowongan kerja di awal tahun 2020. Di antaranya:
BPJS Ketenagakerjaan
Lowongan kerja di BPJS Ketenagakerjaan
Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Ketenagakerjaan atau sekarang berganti nama menjadi BP Jamsostek membuka lowongan kerja regular untuk 10 posisi. Meliputi:
1. Penata Madya SDM
2. Penata Madya Umum
3. Pelayanan dan Pemasaran
4. Penata Madya Keuangan
5. Penata Madya TI
6. Penata Madya Kearsipan
7. Petugas Administrasi Peserta
8. Account Representative Perintis
9. Penata Madya Pelayanan dan Umum
10. Penata Madya Keuangan dan TI.
Pendaftaran online dibuka hingga 26 Januari 2020. Untuk lebih jelasnya mengenai persyaratan dan cara pendaftaran, kamu dapat mengakses laman rekrutmen BPJS Ketenagakerjaan.
Siapkan CV Terbaikmu Sekarang Juga
Kesempatan berkarier di perusahaan milik negara ada di depan mata. Segera buat surat lamaran kerja dan CV semenarik mungkin, to the point, dan mencantumkan data diri lengkap maupun keterampilan serta keahlian yang kamu miliki. Kemudian kirim lamaran sesuai keterangan yang tertera. Siapa tahu rezekimu bergabung di BUMN. Tetap semangat!
Baca Juga: Bagaimana Peruntungan Karir dan Keuangan Kamu di 2020? Cek Ramalan Zodiak Disini!