Mengenal Motor Kopling: Cara Mengendarai, Rekomendasi Produk dan Cara Merawatnya
Motor kopling termasuk salah satu jenis kendaraan yang cukup banyak diminati hingga saat ini. Sebagaimana namanya, jenis motor yang satu ini tentu berbeda dengan motor bebek maupun motor matic, sebab motor ini menggunakan sistem kopling.
Untuk bisa mengendarai motor ini dengan baik, pengendara harus memiliki keseimbangan yang baik dalam menggunakan kopling motor itu sendiri. Fungsi kopling pada kendaraan akan bekerja dengan baik, jika pengendara bisa menjaga keseimbangan saat menggunakan tuas kopling yang terdapat pada motor kopling.
Baca Juga: Mengenali Masalah Pada Kopling di Mobil SUV
Bingung Cari Kredit Motor Terbaik? Cermati punya solusinya!
Cara Mengendarai Motor Kopling
Motor Kopling
Untuk memaksimalkan fungsi kopling pada kendaraan, maka pengendara harus memahami dengan baik kapan kopling motor ini perlu digunakan selama berkendara. Sistem kopling ini digunakan dengan cara menarik tuas/ handle kopling yang terdapat di bagian kiri stang motor kopling.
Penggunaan kopling motor tentu harus dilakukan dengan hati-hati, agar kendaraan tidak langsung melaju kencang atau mesin justru mati dengan seketika. Penting untuk memahami fungsi kopling pada kendaraan dengan baik terlebih dahulu, agar bisa menggunakan sistem yang satu ini secara maksimal.
Berikut ini adalah beberapa langkah mudah untuk mengendarai motor kopling dengan benar:
-
Hidupkan dan Cek Komponen Motor
Langkah pertama yang perlu dilakukan adalah menghidupkan mesin motor terlebih dahulu. Lakukan pemeriksaan tuas kopling dengan cara mencobanya, namun pastikan kondisi gigi transmisi dalam posisi yang netral. Tariklah tuas kopling saat menyalakan mesin motor. Jika mesin sudah dalam kondisi hidup, tekan tuas kopling perlahan dan di saat bersamaan tekan pedal transmisi gigi ke depan. Pada kondisi ini, gigi transmisi sudah dalam posisi satu dan motor siap melaju.
-
Cara Menggunakan Tuas Kopling dan gas
Setelah posisi di atas, lepaskan tuas kopling secara perlahan, bersamaan dengan menarik gas. Lakukan hal ini dengan hati-hati, agar motor bisa melaju dengan baik. Hindari untuk melepas kopling dengan cepat, sebab ini akan membuat mesin mati. Namun jangan menarik gas saat kopling belum siap, sebab hal ini juga berbahaya dan bisa membuat motor melaju/ terdorong dengan kuat.
-
Cara Melakukan Perpindahan Gigi Transmisi
Perpindahan gigi transmisi juga harus dilakukan dengan cara yang tepat, agar mesin motor tidak sampai mati. Jangan lupa untuk menarik tuas kopling ketika akan memindahkan posisi gigi satu, dan lakukan hal ini untuk posisi gigi 2 dan yang lainnya ketika dibutuhkan. Tarik tuas kopling dan tekan pedal transmisi ke depan. sebaliknya jika ingin mengembalikan posisi gigi ke semula, tekan pedal transmisi ke belakang.
-
Pahami Urutan Gigi Transmisi
Jangan lupa untuk memahami urutan dalam gigi transmisi motor kopling dengan baik. Rata-rata motor kopling sekarang memakai transmisi dengan jenis percepatan 5 dan 6 dengan posisi gigi (1-N-2-3-4-5-6) atau gigi (1-N-2-3-4-5). Saat akan menaikkan maupun menurunkan posisi gigi transmisi, lakukan penekanan pada tuas kopling. Lalu, lepaskan tuas kopling motor perlahan dan tekan gas di saat bersamaan secara perlahan.
-
Cocokkan Kecepatan Berkendara dengan Tuas Kopling
Pahami dengan baik posisi gigi transmisi dengan kecepatan kendaraan, agar fungsi kopling pada kendaraan bisa maksimal. Misalnya, jika hanya berkendara dengan kecepatan sekitar 20-25 km/ jam saja, maka gunakan gigi transmisi di posisi dua. Namun jika berkendara dengan kecepatan sekitar 40 km/ jam, maka gunakan gigi transmisi di posisi 3.
-
Cara Menurunkan Tuas Kopling
Jika ingin menurunkan tuas kopling, maka tarik tuas koping motor dan tekan pedal gigi ke bagian belakang. Namun lakukan hal ini dengan kondisi gas yang tidak terlalu tinggi, sehingga motor tidak mengalami hentakan atau bahkan menyebabkan kondisi mesin menjadi mati.
Baca Juga: Cara Kerja dan Perawatan Kopling Mobil yang Benar, Pengendara Mobil Wajib Tahu!
10 Rekomendasi Motor Kopling Terbaik
Berikut ini adalah beberapa rekomendasi motor kopling terbaik yang bisa dijadikan sebagai pilihan:
-
Verza Max 125
Verza Max bisa menjadi pilihan motor kopling terbaik dengan harga yang terbilang murah di pasaran, yakni Rp12,6 jutaan saja. Seri yang satu ini adalah motor dengan kapasitas 125,53cc dengan jenis mesin 4 tak yang cukup nyaman digunakan. Ini bisa menjadi pilihan tepat bagi para pecinta motor kopling, termasuk para pemula.
-
TVS Max Semi Trail
Jika menginginkan motor kopling dengan harga ramah di kantong, maka seri TVS yang satu ini bisa menjadi pilihan. Meski hanya berkapasitas 124,53cc saja, hal ini tentu akan sepadan dengan harganya yang hanya Rp12, 9 jutaan saja di pasaran.
-
Benelli TNT 15
Dengan harga sekitar Rp17,7 jutaan, Benelli TNT 15 ini bisa jadi pilihan motor kopling yang tepat. Kapasitas mesinnya sudah 150cc dan memiliki transmisi 5 percepatan yang akan membuat aktivitas berkendara selalu nyaman dan menyenangkan.
-
Viar Cross X 150
Viar Cross X 150 juga patut menjadi pertimbangan bagi yang sedang mencari motor kopling. Kapasitas mesinnya yang 150cc dengan sejumlah kelebihannya, tentu akan membuat harga motor keluaran pabrikan lokal ini yang sebesar Rp17,9 jutaan terasa pantas.
-
Yamaha Jupiter MX 150
Jika menginginkan motor kopling keluaran pabrikan ternama ini, maka Jupiter MX 150 bisa menjadi pertimbangan. Tampilannya yang stylish dengan kapasitas mesin sebesar 150cc tentu akan memberi pengalaman berkendara yang menyenangkan. Motor kopling yang satu ini dijual dengan kisaran harga Rp18,9 jutaan saja.
-
Honda CB150 Verza
Honda CB150 Verza ini merupakan salah satu produk motor kopling keluaran Honda. Kapasitas mesinnya sebesar 155cc tentu akan cukup tangguh untuk dibawa di semua medan. Meski memiliki banyak keunggulan, motor yang satu ini hanya dibanderol dengan harga Rp19,3 jutaan saja.
-
Yamaha MX King 150
Satu lagi produk motor kopling keluaran Yamaha yang terbilang tangguh adalah Yamaha MX King 150. Dibekali dengan mesin berkapasitas 150 cc, produk ini juga memiliki berbagai fitur yang membuatnya tangguh dan sangat nyaman untuk dikendarai. Yamaha MX King 150 ini dijual dengan kisaran harga Rp21, 6 jutaan.
-
Honda Supra GTR 150
Honda Supra GTR 150 merupakan salah satu produk unggulan Hindari dari seri Supra. Motor kopling ini memiliki kapasitas mesin 149,16cc dan dijual dengan kisaran harga Rp22 jutaan saja di pasaran.
-
Suzuki Satria F150
Satria merupakan salah satu produk unggulan Suzuki yang sangat banyak diminati. Tampilannya yang stylish dengan kapasitas mesin 150cc tentu akan sepadan dengan harganya yang sekitar Rp22 jutaan.
-
Honda MegaPro FI
MegaPro FI juga termasuk salah satu produk keluaran Honda yang cukup banyak diminati. Kapasitas mesinnya sebesar 150cc dan harganya yang hanya sekitar Rp 22 jutaan menjadikan produk ini sebagai salah satu pilihan motor kopling terbaik saat ini.
Cara Merawat Motor Kopling
Berikut ini adalah beberapa cara mudah untuk merawat motor kopling dengan tepat:
-
Lakukan Penggantian Oli Secara Rutin
Sebagaimana motor pada umumnya, motor kopling juga membutuhkan penggantian oli secara rutin. Idealnya, lakukan penggantian oli ini setiap kali kendaraan tersebut sudah menempuh perjalanan 3000 Km.
-
Lakukan Pengecekan Kabel dan Tuas Kopling
Kopling motor juga membutuhkan perhatian khusus, agar komponen tersebut bisa bekerja dengan baik. Jika kopling terasa berat, maka lakukan pembersihan dan berikan pelumas yang tepat untuk membuatnya kembali bekerja dengan baik.
-
Lakukan Pengecekan Mesin Secara Rutin
Jangan lupa untuk selalu melakukan pengecekan mesin motor kopling secara rutin. Kunjungilah bengkel terdekat untuk melakukan pengecekan dan perawatan kendaraan tersebut secara menyeluruh. Pastikan semua komponen dalam kondisi baik dan layak untuk digunakan. Hal ini penting, untuk menjamin kenyamanan dan keselamatan selama berkendara.
Pilih Motor Kopling yang Tepat dan Nyaman
Motor kopling memiliki peminat tersendiri, sehingga pasar untuk jenis motor yang satu ini tidak pernah sepi. Pada dasarnya, ada banyak pilihan motor kopling yang bisa ditemukan di pasaran, lengkap dengan harga yang beragam. Pastikan untuk memilih motor kopling yang tepat, sehingga kendaraan ini bisa digunakan dengan nyaman sepanjang waktu.
Baca Juga: Perbedaan Motor Matic, Motor Bebek, dan Motor Sport